Sex Survey: Apakah Kehidupan Seks-mu Normal?

Ratna Irina diperbarui 10 Mar 2011, 05:54 WIB

 

 

 

 

 

 

 

 

40 persen perempuan usia 22 sampai 40 tahun bercinta antara 4-6 kali sebulan, setahun terakhir. Seberapa sering, sih? Jawaban paling banyak adalah 4 sampai 6 kali sebulan (50 persen perempuan umur 22 sampai 40 tahun), tempat kedua sebanyak 13 persen berkata kalau mereka bercinta 7 sampai 10 kali sebulan. Rata-rata, sebanyak 10 persen nggak berhubungan sama sekali.
35 persen dari perempuan menikah mengatakan kalau kehidupan seks mereka mudah ditebak. Sepertiga peserta survey FIMELA.com mengaku kalau kehidupan seks mereka mudah ditebak, berapa pun usia mereka. Mengenal pasangan dengan baik, dan apa yang kalian suka dan tidak suka, membuat sesi bercinta menjadi datar. Disusul dengan 40 persen yang berkata kalau kadang-kadang mereka beruntung karena sesi bercintanya cukup variatif.
Waktu menjadi salah satu penyebab kehidupan seks setelah menikah, mudah ditebak. Pagi, siang atau saat anak sudah tidur? Waktu menjadi penyebab mengapa kehidupan seks pasangan yang sudah menikah mudah ditebak (40 persen perempuan tahu persis kapan waktu bercinta mereka), apalagi buat pasangan yang sudah memiliki anak. Sisanya sebanyak 27 persen menebak lokasi, hanya di tempat tidur atau kamar mandi rumah. Beberapa bisa menebak urutan foreplay.
Satu banding enam perempuan belum lama ini mencoba sesuatu yang baru di tempat tidur. Pengen sesuatu yang baru? Di antara enam perempuan hanya satu yang mengaku mencoba sesuatu yang baru di tempat tidur, beberapa minggu lalu, sementara 20 persen terakhir bereksperimen setahun yang lalu, bahkan lebih. Perempuan umur 22 sampai 35 yang lebih sering mencoba teknik baru.
54 persen perempuan yang sudah menikah masih mood untuk bercinta. Ternyata lebih dari setengah perempuan masih mood untuk bercinta dengan pasangan dalam seminggu terakhir (atau baru-baru saja!)
Perempuan usia 22 sampai 35 adalah yang paling puas dengan kehidupan seks mereka. Grup umur 22 sampai 35 menyatakan kalau mereka puas dengan kehidupan seks mereka, dengan 66 persen berada pada grup sangat puas. Perempuan usia 35 sampai 40 lumayan merasa puas. Malahan grup yang memiliki anak malah bisa lebih menikmati seks dibanding yang belum memiliki anak.
42 persen perempuan yang sudah menikah menyatakan kalau suami adalah their best sex ever. Selamat! Nyaris setengah dari perempuan (42 persen) mengungkapkan kalau mereka menikahi partner bercinta paling oke selama hidup mereka (19 persen bilang tidak, sementara 27 persen berkata kalau suami adalah satu-satunya pasangan bercinta mereka). Memiliki anak sepertinya justru malah memperbaiki hubungan: Perempuan dengan anak lebih sedikit mengakui kalau mereka nggak menikahi the best sex of their lives dibanding yang belum memiliki anak.
Ibu dengan dua anak atau lebih, kadang bercinta karena keharusan. Setelah mempunyai anak, apakah seks menduduki prioritas tinggi? Perempuan dengan dua anak atau lebih kadang bercinta karena keharusan dibanding yang bercinta karena mood (27 persen versus 20 persen).
40 persen perempuan yang sudah menikah berfantasi tentang orang lain. Fantasi seks dengan Johnny Depp atau George Clooney? Kamu nggak sendiri. 1 dibanding 5 perempuan yang sudah menikah berfantasi bercinta dengan orang lain yang bukan pasangan mereka, terutama jika kehidupan seks sudah mudah ditebak. Tapi sebanyak 40 persen juga mengaku nggak pernah berfantasi dengan orang lain, bahkan sekedar bintang terkenal. Sesi bercinta yang cukup ‘berbumbu’ bisa membuat fantasi dengan Johnny Depp berkurang.
Satu dari 15 perempuan mengakui melakukan affair. Selebriti yang sudah menikah dan politisi yang sering mengisi headline karena kegiatan ekstra di luar pernikahan mereka, tapi 7 persen dari perempuan yang sudah menikah mengakui berhubungan seks dengan orang lain. Tapi, nggak terlihat pola kehidupan seks mereka di rumah seperti apa, atau penyebab pasti. Sebanyak 60 persen mengaku setia pada pasangan mereka.