Nama Bayi Perempuan Franda-Samuel Zylgwyn yang Jadi Buah Bibir

Asnida Riani diperbarui 02 Mei 2018, 08:24 WIB

Fimela.com, Jakarta Melengkapi kebahagiaan pasangan Franda dan Samuel Zylgwyn, telah lahir bayi berjenis kelamin perempuan pada Minggu (29/4/2018). Lewat unggahan di akun Instagram masing-masing, pasangan yang menikah pada Agustus 2016 itu berbagai kabar bahagia ini.

"Welcoming our angel (menyambut kedatangan malaikat kami)," tulis Franda dan Samuel di keterangan foto yang diunggah kemarin, Selasa (1/5/2018). Tak hanya memperlihatkan sang bayi, keduanya juga mengabarkan nama anak pertama mereka.

Sebagaimana tertulis, Zylvechia Ecclesie Heckenbücker adalah nama sang jabang bayi. Tak butuh waktu lama, warga dunia maya pun memberi komentar soal nama yang diberikan Franda dan Samuel pada buah hati mereka.

What's On Fimela
Zylvechia Ecclesie Heckenbücker anak pertama Franda dan Samuel Zylgwyn. (Instagram.com/frandaaa87)

Lewat sederet komentar, netizen menyebut bila nama sang jabang bayi dinilia terlalu panjang dan susah untuk disebutkan. "Tolong itu gimana bacanya. Susah banget, tapi lucu," tulis salah satu penghuni jagat maya.

"Namanya panjang dan susah sekali bacanya," sahut yang lain. “Selamat ya kak atas kelahirannya. Untung UN sekarang pakai komputer, coba tulis tangan, sejam nulis nama lumayan, lho," ujar salah satu netter mengomentari nama anak pertama Franda dan Samuel Zylgwyn.

2 dari 2 halaman

Banjir Ucapan Selamat untuk Franda dan Samuel Zylgwyn

Terlepas dari komentar soal nama sang buah hati yang dinilai terlalu panjang, juga susah diucapkan, Franda dan Samuel Zylgwun juga kebanjiran ucapan selamat dan doa-doa baik dari tak sedikit penghuni dunia maya. 

Samuel Zylgwyn menggendong anak pertama hasil pernikahan dengan Franda. (Instagram.com/samuel_zylgwyn)

"Selamat kak Samuel dan kak Franda. Sudah jadi orangtua sekarang. Semoga anaknya sehat dan berbakti pada kedua orangtua," tulis salah satu warganet. "Gemas deh dengan pipinya. Selamat ya sudah jadi orangtua sekarang. Bahagia selalu dengan kehadiran sang malaikat kecil, lengkap sudah keluarga kecil yang bahagia," sambung yang lain.