Gara-Gara Ini, Ria Ricis Terkapar di Rumah Sakit

Ade Kurniawan diperbarui 26 Apr 2018, 13:24 WIB

Fimela.com, Jakarta Ria Ricis, adik kandung artis Oki Setiana Dewi punya masalah pada bagian lambung. Oleh karena itu, perempuan yang dikenal sebagai selebgram dan youtubers itu harus dirawat di rumah sakit.

Dalam kesempatan ini, Ria Ricis menceritakan awal penyebab bisa terbaring di rumah sakit. Saat diperiksa oleh dokter, wanita berhijab itu menderita sakit serius pada bagian lambungnya.

"Sakit tifus kemarin, ada masalah di lambung," kata Ria Ricis kepada Dream.co.id. disela acara Conference XYZ Day 2018 di The Hall Senayan City, Jakarta Rabu 24 April 2018.

Gadis 22 tahun ini mengaku penyakit itu muncul karena dia terlalu kelelahan dan makan sembarang. Stres juga diakui menjadi salah satu pemicu dirinya sampai dirawat di rumah sakit.

"Makanannya kotor yang dimakan kemarin," ujar Ria yang selalu terlihat riang itu.
2 dari 2 halaman

Ria Ricis bantah sakit karena stres

Ria Ricis klarifikasi jika dirinya sakit bukan karena stres. (Adrian Putra/Bintang.com)

Selama di rawat di rumah sakit, sosial media Ria Ricis ramai komentar warganet. Mereka menuding selebgram yang punya karakter konyol itu sakit karena stress yang dipicu gara-gara sering dihujat, dicibir dan di bully oleh warganet.

"Bukan, bukan. Wajarlah (stres), manusiawi," kata Ria Ricis dengan santai memberi klarifikasi soal tudingan warganet.