Menanti Detik-detik Kelahiran Anak Kate Middleton dan Pangeran William

Regina Novanda diperbarui 23 Apr 2018, 16:38 WIB

Fimela.com, Jakarta Kelahiran anak Kate Middleton dan Pangeran William menjadi yang paling dinanti-nantikan bulan ini oleh Kerajaan Inggris. Hanya dalam hitungan jam, Kate akan melahiran buah cintanya yang ketiga bersama William.

Pihak Kerajaan pun telah mengonfirmasi jika William dan Kate sudah berada di St. Mary’s Hospital, Paddington, London. Sang Duchess of Cambridge dikabarkan sudah memasuki tahap awal persalinan sejak Senin (23/4) pagi.

What's On Fimela
Pangeran William - Kate Middleton. (AFP)

"Yang Mulia The Duchess of Cambridge telah diterima di Rumah Sakit St. Mary, Paddington, London pagi tadi pada tahap awal persalinan," tulis akun Kensington Palace di Twitter, Senin (23/4).

Tak ada pengawalan berlebihan dengan helikopter, Kate ternyata diantar hanya menggunakan mobil dari Istana ke rumah sakit. Pangeran William pun setia mendampingi istrinya menjelang momen persalinan.

"The Duchess (Kate Middleton) melakukan perjalanan dengan mobil dari Istana Kensington ke Lindo Wing di Rumah Sakit St. Mary dengan The Duke of Cambridge (Pangeran William)," lanjut pihak kerajaan.

2 dari 3 halaman

Rumah Sakit sudah steril

Lokasi persalinan Kate Middleton dan Putri Diana. (ET Online)

Sejak 9 April lalu, Lindo Wig yang menjadi tempat Kate Middleton akan melahirkan anak ketiganya sudah disterilkan. Selama hampir satu bulan, area ini memang ditargetkan bersih dari kendaraan. Sebuah papan pengumuman pun diletakkan di tembok dan tiang depan gedung.

Sementara itu, sejumlah petugas juga sudah memasang pagar di depan pintu utama Lindo Wing. Pagar-pagar tersebut diletakkan untuk mengakomodasi para pewarta saat meliput kelahiran anak ketiga Kate Middleton.

3 dari 3 halaman

Jenis kelamin masih rahasia

Pangeran William - Kate Middleton (AFP)

Sejak awal, Kate Middleton memang tidak ingin mengetahui jenis kelamin anak ketiganya sampai waktu melahirkan. Kate dan Pangeran William memang sepakat ingin menjadikannya kejutan untuk keluarga serta rakyat Inggris.