Diet Sukses: Cewek Ini Berhasil Turunkan Berat Badan Sebanyak 63 Kg

Karla Farhana diperbarui 10 Apr 2018, 16:32 WIB

Fimela.com, Jakarta Jenna Leveille, cewek asal Amerika Serikat ini sempat putus asa berupaya menurunkan berat badannya. Bertahun-tahun, Jenna telah berjuang menurunkan berat badannya yang mencapai 104 kg. 

Dengan berbagai pola diet, berat badan cewek ini berhasil turun. Namun, kepada Women's Health Magazine, dia mengaku berat badannya kembali naik lagi. Bahkan, sempat bertambah sekitar 4 kilo dari berat badan semula. 

Tak ingin terus hidup seperti ini, dia kemudian mengubah pola hidupnya. Bukan cuma giat berolahraga, dia juga melakukan diet ketat. Jenna mengadopsi diet tinggi protein, rendah lemak, rendah karbohidrat, dan tanpa gula. 

Setiap sarapan, dia akan makan dua buah telur, dan tiga strip kalkun asap. Meski dia dulu biasa makan roti, kini dia menjauhi makanan yang sangat dia senangi ini. Dia juga makan banyak sayur-sayuran yang dia panggangg untuk makan siang.

Lantas memakannya bersama ikan atau ayam. Tapi, diet saja nggak cukup buat Jenna. Dia tetap harus berolahraga untuk membakar banyak lemak

2 dari 2 halaman

Semua Jenis Olahraga Dilakukan

5 Kiat Sukses Turunkan Berat Badan Tanpa Efek Yo-Yo (Karen Roach/Shutterstock)

Berbagai olahraga pun dia coba. Namun, pada awalnya dia memang menyewa seorang pelatih personal. Di awal-awal bulan, dia berolahraga 2-3 kali seminggu. Masing-masing berdurasi sejam. 

Olahraganya macam-macam. Mulai dari bodyweight, gym, hingga berjalan kaki selama 15 menit. Setelah satu bulan pertama, dia menambahkan jumlah durasi jalan kakinya menjadi 30-45 menit. Kemudian, dia juga mencoba bergabung ke kelas CrossFit, selama 3-4 kali per minggu. Masing-masing juga berdurasi sejam. 

Usaha ini termasuk sangat keras, lho! Namun, dengan penuh kesabaran, kerja kerasnya akhirnya membuahkan hasil. Usai satu tahun melakukan diet dan olahraga, berat badan Jenna turun menjadi 58 kg.