Fimela.com, Jakarta Bagi yang sedang mempersiapkan pernikahan, pasti akan dibingungkan dengan berbagai pilihan, mau pakai wedding organizer (WO) untuk mengurus semua pesta pernikahan agar lebih ringan bebannya, atau mengurus sendiri agar pesta pernikahan terwujud sesuai dengan keinginan?
Sebenarkan memakai WO atau mengurus sendiri pesta pernikahan akan sama ribetnya. Bedanya, jika dengan WO, semua hal dari A sampai Z sudah ada yang menangani dan bantuan dari orang lain, jika mengurus sendiri, ribetnya akan double karena tiap vendor kita memilih sendiri.
Untuk ruginya memakai WO dalam acara pernikahan yaitu pertama dilihat dari segi untungnya, Anda tidak perlu repot dan pusing memilih vendor mana saja yang akan mengisi acara di pernikahan nanti, Anda tinggal duduk manis dan siap untuk menjadi pengantin pada hari H. Jadi, tidak perlu banyak tenaga untuk memilah milih vendor mana yang akan dipakai.
Nah, jika dilihat dalam sisi ruginya, sebenarnya bukan rugi sih, tapi lebih ke picky saja. Jika Anda memutuskan untuk melangsungkan acara pernikahan dengan menggunakan WO, Anda harus terima dengan apapun yang include dalam WO tersebut, kebanyakan tidak bisa memilih dan harus mengikuti setiap pilihan yang sudah ada dalam wedding package tersebut.
Kalau masalah dekor atau entertainment ya mungkin bisa saja disetujui, namun masalah makeup dan catering kan harus sesuai selera, terutama makeup, pastinya Anda nggak akan milih sembarangan dong untuk menjadikan kita ratu sehari di acara pesta pernikahan nanti.
What's On Fimela
powered by
Kalau mengurus pernikahan sendiri tanpa WO, lebih sesuai dengan keinginan
Nahm kali ini bedah hal dengan mengurus pesta pernikahan sendiri yang lebih banyak pilihan dan tidak terpaku dengan vendor yang sudah ditentukan. Akan lebih bebas dan lebih banyak pilihan meskipun pasti ada saja kendalanya.
Biasanya kendala jika mengurus pesta pernikahan yang tidak dibantu WO, hal yang akan dialami yaitu Anda harus menyiapkan budget untuk menanggung charge di gedung pernikahan yang dipilih. Sebab tiap gedung pasti memiliki WO yang tetap, namun jika ada WO atau vendor lain yang tidak bekerjasama, biasanya akan diadakan biaya tanggungan sendiri.
Hal ribet lainnya yang akan ditanggung yaitu Anda harus mulai memilah milih tiap vendor dengan berbagai penawaran yang jelas akan lebih mahal dari pada mengikuti WO dengan harga yang sudah all in, namun Anda bisa puas karena semua vendor yang kamu pilih yang sesuai dengan keinginan.
Semua pilihan pasti ada pro dan kontranya, tetapi balik lagi pada tiap pilihan, itu sudah jadi yang terbaik dan semoga Anda tidak salah menentukan hal apapun terutama dalam acara pernikahan ini.
Nah, buat Anda yang masih bingung menentukan ingin memilih dibantu dengan WO atau mengurus semua serba pilihan sendiri untuk pernikahan nanti, sebaiknya dirundingan dengan kedua belah pihak keluarga, agar beban ringan dan Anda pun puas dengan apapun keputusannya. Selamat berpusing-pusing, Capeng...... (Calon Pengantin).
Editor Says,
Ega Maharni, Editor Bintang.com