Fimela.com, Jakarta Menjadikan diri agar lebih cantik dan menarik memang sepertinya kewajiban yang harus dimiliki setiap wanita, dengan begitu, mereka akan merasa lebih percaya diri dalam berpenampilan. Dengan memakai kosmetik pilihan yang tepat salah satunya lipstik, akan menambah kesempurnaan penampilanmu.
Seperti salah satu bran kosmetik, Revlon yang secara konsisten memberikan apresiasinya bagi para wanita dengan menghadirkan inovasi sebagai bentuk dukungan bagi wanita dalam menunjukkan sisi unik dari kecantikan yang dimiliki oleh mereka dengan cara yang mudah.
Salah satu bentuk terobosan terbaru yang dihadirkan kali ini adalah, Revlon Ultra HD Gel Lipcolor™, pewarna bibir dengan warna Ultra HD, didukung dengan bahan dasar gel yang membalur bibir dengan warna yang berdefinisi tinggi dan terasa ringan.
Revlon Ultra HD Gel Lipcolor hadir dalam 9 warna memukau yang dapat disesuaikan dengan skin tone wanita Asia dan berbagai tema makeup, yaitu: HD Adobe, HD Arabica, HD Dawn, HD Desert, HD Pink Cloud, HD Rhubarb, HD Sand, HD Twilight dan HD Vineyard.
Formula yang padat dengan pigmentasi menyajikan semua yang wanita inginkan dalam pemulas bibir dengan hasil yang lebih halus dan lembab. Bentuk lipstik disesuaikan untuk pengaplikasian yang presisi sehingga memudahkan pemakaian.
What's On Fimela
powered by
Formula yang pigmented dan melembabkan bibir adalah keunggulan lipstik ini
"Keunggulan Revlon Ultra HD Gel Lipcolor adalah formula hyaluronic acid yang memberikan kelembaban maksimal, pigmentasi warna yang nyata terdapat dalam lipstick berbahan dasar gel, sehingga hanya dalam satu kali pulasan warna terlihat nyata, nyaman, dan lembab di bibir,” lanjut Vina L Geronimo, GM Revlon Cosmetis Indonesia.
Jika Anda tertarik dengan lipstik yang bertekstur tidak matte dan tidak membuat bibir kering, Anda bisa memilih Revlon Ultra HD Gel Lipcolor sebagai lipstik yang wajib dipakai. Dengan harga 129 ribu, Anda sudah bisa mendapatkan lipstik dengan formula terbaik ini. Tidak lupa juga, Anda bisa membelinya di counter Revlon seluruh Indonesia.