Dinda Kanya Dewi Senang Perankan Transgender

Anto Karibo diperbarui 09 Apr 2018, 09:45 WIB

Fimela.com, Jakarta Sebagai pemeran, Dinda Kanya Dewi merasa senang ketika mendapat tawaran main dalam film Reuni Z. Bukan peran biasanya, karena dalam film tersebut Dinda didapuk menjadi seorang transgender bernama Marina.

"Terus gue kayak antara seneng, tapi kok gue ya (yang dipilih). Hahaha," ujar Dinda seraya tertawa di Epicentrum, Kuningan, Jakarta Selatan, Kamis (5/4/2018).  Menurut Soleh Solihun yang dalam film ini merangkap sebagai sutradara sekaligus pemain, Dinda memang cocok dengan karakter sebagai Marina.

Dinda juga menjadi pemeran paling awal yang mengiyakan tawaran ini. "Jadi awalnya pak Sunil bilang mau buat film sama Soleh, bilang kalau ada satu karakter kayaknya cocok sama kamu, perempuan, cantik banget, tapi punya tit*t. Hahahaha," tutur pesinetron Cinta Fitri tersebut.

What's On Fimela
Pemain Film Reuni Z, Soleh Solihun (kiri), Dinda Kanya Dewi (dua kiri), Cassandra Lee (dua kanan), dan Tora Sudiro (kanan) foto bersama saat media visit di Liputan 6, SCTV Tower, Jakarta, Kamis (29/3). (Liputan6.com/Arya Manggala)

Disinggung tentang isu transgender yang belakangan mencuat dengan kehadiran Lucinta Luna dan Melly Bradley, Dinda Kanya Dewi merasa kebetulan. Karena produksi film ini sudah dilakukan sebelum isu tersebut mencuat. "Senang, senang aja sih (perankan transgender). Waktu itu belum ke blow up kan, jadi belum ada referensi. Eh tapi kan dia belum tentu tahu," tukas Dinda Kanya Dewi.

Film Reuni Z menceritakan kemeriahan sebuah reuni di SMA Zenith yang kemudian menjadi petaka karena beberapa orang menjadi zombie. 4 sekawan Juhana (Soleh Solihun), Lulu (Ayushita), Jeffri (Tora Sudiro), dan Marina (Dinda Kanya Dewi) harus berjuang menyelamatkan diri.

Selain 4 tokoh utama tersebut, film yang dibintangi Dinda Kanya Dewi ini akan tayang pada 12 April mendatang ini juga diramaikan oleh Verdi Solaiman, Hengky Solaiman, Surya Saputra, Fanny Fabriana, Cassandra Lee, Dian Nitami, dan Anjasmara.(