Prilly Latuconsina Senang Banyak yang Dukung Film Danur 2: Maddah

Sutikno diperbarui 06 Apr 2018, 05:00 WIB
Prilly senang dengan antusias penonton. Ia melihat, meski tak ada mengadakan kuis, tapi para penonton datang dari berbagai daerah dengan dandanan layaknya hantu. (Nurwahyunan/Bintang.com)
Prilly Latuconsina saat hadir dalam meet & greet film baru yang dibintanginya, Danur 2: Maddah di Tamini Square, Jakarta Timur, Kamis (5/4/2018). (Nurwahyunan/Bintang.com)
"Antusias penonton Danur 2 itu luar biasa. Bukan cuma penontonnya banyak, tapi apa yang dilakukan oleh penonton-penontonnya. Contoh, diberbagai daerah ada yang rela berdandan kayak hantu" ujar Prilly Kamis (5/4). (Nurwahyunan/Bintang.com)
"Padahal kita nggak suruh, nggak adain kuis, challenge atau apa pun. Tapi mereka niat sendiri dandan ala hantu untuk support film Danur," lanjutnya. (Nurwahyunan/Bintang.com)
Perempuan 21 tahun itu tak menyangka banyak yang mendukung filmnya. Bahkan ada salah satu penggemar yang rela mengikuti meet & greet dengan berdandan seperti hantu. (Nurwahyunan/Bintang.com)
"Salah satunya itu ya dia tuh hantu yang ikut hari ini. Padahal rumahnya di Bogor, tapi dari kemarin dia ikut ke Tangerang, ke Pondok Gede. Bukan cuma banyak tapi semua penonton tuh punya rasa memiliki yang besar," kata Prilly. (Nurwahyunan/Bintang.com)
Prilly Latuconsina mengaku awal-awalnya kaget lantaran melihat cowok dandan seperti hantu. Setelah itu, banyak yang meniru saat ada meet and greet. (Nurwahyunan/Bintang.com)