Fimela.com, Jakarta Setelah menjadi sorotan dunia lewat single fenomenal Dat $tick pada tahun 2016 lalu, Rich Brian kemudian mantap memutuskan untuk berkarier di Negeri Paman Sam, Amerika Serikat dengan berada di bawah naungan 88rising.
Sejak itu pula, musikalitasnya kian terasah, mantap melahirkan sederet karya hingga berkolaborasi dengan musisi ternama. Pembuktian lain yang tidak kalah menarik untuk disimak ketika pelantun See Me tersebut merilis debut album, Amen pada (2/2) lalu.
What's On Fimela
powered by
Dua hari usai rilis tepatnya (4/2), album Amen menyabet posisi pertama di chart iTunes Hip Hop. Pencapaian ini terasa kian spesial ketika Brian menjadi musisi Asia pertama dalam sejarah yang berhasil berada di posisi pertama. Di chart tersebut, ia juga mengalahkan album Kendrick Lamar, DAMN yang berada di posisi keempat.
Selain itu, ada satu lagi hal membanggakan yang berhasil diraih pemilik nama lengkap Brian Imanuel tersebut. Adalah pernah tampil dalam berbagai festival musik Internasional, bahkan, Brian juga telah merampungkan beberapa agenda tur solonya bertajuk Come To My Party Tour.
Lantas, di konser Internasional mana saja Rich Brian pernah menyuguhkan aksi panggungnya? Yuk, simak 5 rangkuman selengkapnya seperti berikut ini.
1. Rolling Loud Festival
Rich Brian menjadi salah satu penampil di Rolling Loud yang berlangsung pada 5-7 Mei 2017 di Bayfront Park, Miami, Amerika Serikat. Festival Hip Hop terbesar di dunia ini turut menghadirkan sederet bintang seperti Kendrick Lamar, Future, Lil Wayne, A$ap Rocky, Travis Scott, Young Thug, Mac Miller, Tyler the Creator, Post Malone, dan lainnya.
2. Middlelands
Rich Brian didaulat sebagai salah satu bintang yang mengisi kemeriahan di Middlelands Fest pada 6 Mei 2017. Sementara, festival ini sendiri digelar selama tiga hari yakni 5-7 Mei 2017 di Texas Renaissance Festival Fair Ground, Texas, Amerika.
3. The Voodoo Music + Arts Experience
Konser selanjutnya adalah The Voodoo Music + Arts Experience yang diselenggarakan di City Park, New Orlans, Amerika pada 27-29 Oktober 2017. Selain Brian, ada pun penampilan dari Kendrick Lamar, Foo Fighters, The Killers, LCD Soundsystem, DJ Snake, dan masih banyak lagi.
4. Day N Night Fest
Rich Brian juga pernah tampil di Day N Night Fest. Festival ini sebelumnya telah dilaksanakan pada 8-10 September 2017 di Angel Stadium, California, Amerika dan dimeriahkan oleh Travis Scott, Chance the Rapper, Kendrick Lamar, Post Malone, Khalid, dan lainnya.
5. Come To My Party Tour
Rich Brian telah menjalani serangkaian tur solo dunianya bertajuk Come To My Party Tour. Ia telah selesai tur Amerika pada akhir September, sepanjang bulan Oktober 2017 serta merampungkan tur Eropa pada awal Maret 2018.
Selain itu, Rich Brian juga telah memiliki agenda manggung lain di tahun 2018 ini. Ia akan tampil di Australia dan Selandia baru mulai 17-23 Mei 2018 bersama NIKI dan Don Krez serta di Bonnaroo Music and Arts Festival pada 10 Juni 2018 mendatang.