Penampilan Terkini Sahabat Millendaru, Aby Respati Jadi Lelaki Tulen

Ade Kurniawan diperbarui 26 Mar 2018, 22:53 WIB

Fimela.com, Jakarta Selebgram Aby Respati sahabat Millendaru pernah menjadi lelaki kemayu yakni mirip seorang wanita. Namun, awal tahun 2018, ia memutuskan untuk kembali ke kodrat aslinya. Artinya, ia menjadi cowok tulen.

Sebelum menjadi lelaki tulen, Aby Respati terkenal sebagai makeup artis. Ia pun kerap membagikan video tutorial cara merias diri dengan baik dan benar.

Sahabat Millendaru, Aby Respati mengaku butuh proses beberapa perubahan menjadi lelaki tulen. Sebab, ia masih berjuang dengan penampilannya sekarang ini.

Namun, seiring berjalannya waktu, Abi Respati mulai menemukan titik cerah. Hal itu diketahui ketika Aby Respati mengunggah di situs video terkait pengakuan berhijrah dengan judul Cerita Perjalanan Hijrah.

Sedikit demi sedikit, Aby Respati merubah gaya dan penampilannya sebagai lelaki tulen. Aby pun juga mengisahkan awal mula saat ia mendapatkan mimpi. Video berdurasi 10.22 menit, ia menjelaskan semua kisahnya.

2 dari 4 halaman

Aby Respati merasakan hal aneh dalam hidupnya

Abi Respati (instagram/abyrespati)

Abi Respati mengatakan bahwa awal tahun 2018, ia mulai merasa resah dalam hidupnya. Kegelisaan selalu menghantui pikirannya setiap malam.

Di suatu saat, Abi Respati dipertemukan ibunya di dalam mimpinya. Ia pun langsung menangis ketika terbangun dalam tidurnya. Dari situlah, rasa gundah dan gelisah menghapiri pikirannya.

3 dari 4 halaman

Aby Respati ubah penampilan

Abi Respati (instagram/abyrespati)

Roda kehidupan mulai berubah, Aby Respati akhirnya memutuskan untuk mencukur rambutnya. Namun, ia merasa tak belum yakin dengan perubahan dirinya.

Aby Respati masih binggung dan tak percaya diri dengan penampilannya kala itu. Untungnya, seiring berjalannya waktu, ia terus mencoba untuk merubah penampilan.

Suatu hari, Aby Respati bertemu dengan seseorang, orang tersebut memberi saran untuk menyakinkan dirinya merubah penampilan. Kala itu, ia seperti diberikan jalan oleh sang pencipta.

Saat itu, Aby Respati ingin menangis karena seseorang itu memberi wejangan untuk perubahan dirinya. Berubah itu bukan karena orangtua, sahabat atau orang lain tapi dari diri sendiri.

4 dari 4 halaman

Aby Respati seperti orang baru

Abi Respati (instagram/abyrespati)

Walaupun masih proses perubahan sebagai lelaki sejati, Aby Respati mengaku seperti orang baru. Ia pun bersyukur teman dan sahabat terus mendukung perubahan dirinya.

Walaupun perubahan dirinya pernah disebut sebagai settingan atau gimmick, Aby Respati tetap yakin atas perubahan sekarang ini. Bahkan, ia percaya dengan ada sang pencipta lantaran perubahan ini bisa dikatakan campur tangan sang kuasa yang telah memberikan hidayah. Aby Respati pun berpesan agar tidak melupakan sang kholik karena Tuhan selalu bersama kita.