Cowok Juga Susah Move On, Ini Penjelasannya Kalau Kamu Butuh Bukti

fitriandiani diperbarui 19 Mar 2018, 06:18 WIB

Fimela.com, Jakarta Patah hati adalah bagian yang tak bisa terpisahkan dari jatuh cinta. Setiap yang merasa jatuh cinta harus siap akan patah hati, meski pada kenyataannya tak akan ada yang pernah siap juga. Apalagi untuk move on.

Patah hati dan move on itu dua hal yang sama-sama menguras energi. Tak pandang cewek atau cowok, sulitnya akan sama saja. So kalau kamu pikir cewek lebih susah move on dibanding cowk, kamu salah.

Move on juga menjadi masalah yang rumit bagi cowok, nggak percaya? Berikut ini ada penjelasan mengapa move on bagi cowok sangat rumit dan sulit untuk dijalani. Yuk, simak di bawah ini.

Cowok Memiliki Ego yang Tinggi

Meskipun terlihat kuat dan baik-baik saja saat berpisah namun cowok tidak semudah itu melupakan kenangannya bersama mantan. Ia terlihat kuat hanya untuk memenuhi egonya. Ia tidak ingin terlihat lemah, apalagi di depan orang yang sudah menyakitinya. Jika perempuan dengan mudah mengalihkan pikiran mereka, berbeda dengan cowok. Hal ini karena cowok cenderung bergantung kepada wanita dan secara tidak langsung sudah memiliki ikatan emosional.

Masih yakin jika cowok mudah move on?

2 dari 2 halaman

Move On juga Perkara Sulit Bagi Cowok

Jangan pikir move on cuma sulit bagi cewek, sebab cowok pun juga merasakannya.

Bagi Cowok Putus Berarti Kehilangan Sandaran

Kata siapa cowok bisa segalanya? Dalam urusan hati cowok juga memiliki sisi drama. Saat putus dari pasangan, cowok seperti kehilangan sandarannya. Selama ini ia selalu tergantung pada pasangannya, jadi saat ia putus maka ia akan merasa hilang arah. Maka tidak heran jika cowok sulit untuk move on.

Cowok membutuhkan seseorang yang memperhatikannya untuk urusan sepele yang mungkin selama ini ia benci. Saat perhatian itu hilang jangan tanya bagaimana perasaannya.

Cowok Sulit untuk Memulai Hubungan yang Baru

Saat melihat mantan sudah memiliki pasangan yang baru, jangan baper. Biasanya pasangan yang baru tersebut hanya pelarian saja. Cowok cenderung sulit untuk membuka hati. Ia sulit untuk memulai hubungan yang baru. Ssst, satu yang harus kamu tahu saat putus cowok lebih cenderung menyalahkan dirinya dan selalu mengingat kebaikan kamu. Jangan heran jika ia tiba-tiba muncul untuk meminta kamu kembali.

Nah, setelah tahu fakta-fakta berikut, apa kamu masih mengira kalau cowok gampang move on?

 

 

Sumber: vemale.com

Penulis: Ivana Okta Riyani