Ivan Gunawan Yakin Sindiran Artis Alay dari Deddy Corbuzier Bukan Dirinya

Komarudin diperbarui 15 Mar 2018, 16:38 WIB

Fimela.com, Jakarta Komentar artis alay yang diungkapkan Deddy Corbuzier terus bergulir. Sejumlah artis ikut mengomentari soal pendapat Deddy tersebut. Salah satunya Ivan Gunawan.

"Kalau yang dimaksud itu saya artis alay, enggak mungkin, karena prestasi saya banyak. Berarti Mas Deddy enggak kirim untuk saya. Saya pernah tampil acara Mas Deddy juga, jadi rating kok. Saya kan artis rating. Jadi enggak mungkin saya jadi artis alay," tutur Ivan Gunawan, seperti dikutip Liputan6.com, Selasa (13/3/2018).

Ivan juga mengatakan, ia tak pernah nonton YouTube. Alsannya, saat pulang kerja ia sudah capek. Selain itu, sinyal di studio tidak bagus.

2 dari 4 halaman

Sibuk Syuting

Ivan Gunawan dan Ruben Onsu [foto: instagram/ivan_gunawan]

"Saya enggak ada waktu untuk nonton YouTube atau bikin vlog. Karena saya sibuk syuting dan butik saya juga ramai ada delapan toko. Jajaka ramai, Manja mau show di Malaysia, saya mau show juga ke Doha," kata Ivan Gunawan.

3 dari 4 halaman

Jadwal Padat

Tentu saja bekerja bersama sahabat memang sangat menyenangkan, lantaran tidak dilanda dengan kejenuhan. (Foto: instagram.com/ruben_onsu)

Ivan Gunawan lantas menjabarkan kegiatannya yang padat setiap hari. Selain mengisi program acara televisi, Ivan Gunawan memang harus mengurus sejumlah butik hasil rancangannya.

4 dari 4 halaman

Bukan Dirinya

Keduanya kerap berbagi cerita saat sedang bersama. Bagi Ivan Gunawan, Ayu Ting Ting sudah seperti adik sendiri. (Foto: instagram.com/ivan_gunawan)

Ivan Gunawan yakin artis yang dimaksud Deddy Corbuzier dalam oponinya tak merujuk pada dirinya. Lagipula, desainer langganan para pesohor Tanah Air itu mempunyai hubungan yang baik dengan Deddy Corbuzier.