Jauh dari Gosip, Ini Keharmonisan Keluarga Denny Cagur dan Istri

Dadan Eka Permana diperbarui 12 Mar 2018, 04:06 WIB

Fimela.com, Jakarta Sudah memiliki anak, bukan berarti harus melunturkan romantisme Deny Cagur terhadap istrinya, Santi Widihastuti. Menurut Deny, sikap romantis terhadap pasangan harus terus dijaga untuk menambah keharmonisan dalam rumah tangga. Tak jarang, disaat waktu luang, Deny pergi ke luar rumah hanya berdua dengan istrinya.

“Kebetulan kita suka jalan berdua, meski sudah punya anak. Ini penting, kadang kita berdua kayak ngerasain masih pacaran pas berduaan. Padahal sudah punya anak dua. Hahhaaa,” ucap Denny tertawa saat ditemui di Jakarta belum lama ini.

 

What's On Fimela
Menikah di tahun2006, Denny sebagai suami selalu berusaha untuk menjaga keromantisannya dengan sang istri. Menurutnya, ini sebagai upaya menambah keharmonisan di dalam rumah tangganya. (Instagram/dennycagur)

Bukan hanya untuk istri, dalam menjaga keutuhan dalam rumah tangga, perhatian terhadap anak-anak diakui Deny, juga amat diperlukan. Meski sibuk, Denny selalu menjaga kekompakan dengan kedua buah hatinya.

"Iya, saya meski sesibuk apapun selalu menyempatkan diri dan meluangkan waktu untuk anak. Jangan sampai kehilangan momen untuk melihat tumbuh kembang anak dan mengarahkannya," tutur Denny.

 

"Justru dia (Denny Cagur) paling serius, fokus dalam hal mendidik anak. Makanya, anak-anak deket banget sama dia," sambung Santi.

 

2 dari 2 halaman

Kesibukan Deny Cagur di luar dunia hiburan

Denny Cagur dan istri dalam sebuah acara. (Istimewa)

Tidak hanya sibuk di dunia hiburan, Denny juga sedang sibuk dengan bisnis oleh-olehnya Pekanbaru Cassata. Ia bersama tim sedang membuat terobosan baru untuk bekerja sama dengan UMKM lokal dari Pekanbaru. Hal ini dibuat untuk membantu UMKM yang ada di pekanbaru.

“Iya kita mau gandeng UMKM yang ada di Pekanbaru. Kalau bisa sebanyak-banyaknyalah. Ini sesuai dengan tujuan dan visi dari Pekanbaru Cassata, yaitu menjadi pusat oleh-oleh terbesar di pekanbaru. Semoga ya. Doakan dan dukung dong,” pinta Denny.

 

Salah satu cara yang dilakukan Denny agar hubungannya selalu harmonis adalah dengan meluangkan waktu pergi keluar rumah hanya berdua dengan istrinya. (Instagram/dennycagur)

Menurut Denny, wirausahawan UMKM lokal menyambut positif tawaran untuk bekerja sama dalam penjualan produknya di outlet cassata. Banyak wirausahawan dari UMKM di Pekanbaru yang menawarkan produk makanan dan minuman nya ke Pekanbaru cassata. Diharapkan dengan adanya kerja sama dapat meningkatkan penjualan dan ekonomi UMKM yang ada di Pekanbaru.

"Nanti pokoknya kalau wartawan atau keluarganya dan semua masyarakat yang jalan-jalan ke Pekanbaru, jangan lupa mampir ke Pekanbaru Cassata ya. Beli kuenya dan akan banyak pernak pernik lainnya," kata Denny Cagur.