Bikin Bangga, Film Kartini Akan Diputar di Markas PBB

Henry Hens diperbarui 12 Mar 2018, 02:48 WIB

Fimela.com, Jakarta Ada kabar membanggakan dari film Kartini. Seperti diketahui, tanggal 8 Maret kemarin diperingati dunia sebagai Hari Perempuan Internasional. Di hari itu pula, sutradara Hanung Bramantyo punya kabar gembira untuk dunia perfilman Indonesia. Lewat akun Instagram-nya, Hanung memberitahukan prestasi membanggakan yang diperoleh oleh film karyanya, Kartini.

Film Kartini yang disutradarai Hanung Bramantyo yang dirilis April 2017 menceritakan tentang kehidupan pahlawan wanita Indonesia, R.A. Kartini. Film tersebut dibintangi oleh sederet bintang papan atas Indonesia seperti Dian Sastrowardoyo, Christine Hakim, Adinia Wirasti, Acha Septriasa, Reza Rahadian dan lain-lain.

Hampir setahun usai penayangan, Kartini bakal kembali tayang. Bukan di bioskop Tanah Air, tapi di New York. Itu karena film ini dipilih oleh Perutusan Tetap Republik Indonesia (PTRI) untuk diputar pada acara Commission on the Status of Women (CSW) pada 21 Maret mendatang di Markas PBB di New York, Amerika Serikat.

Menurut PTRI dalam suratnya yang diunggah oleh Hanung di Instagram, film Kartini dianggap cocok dengan tema penyelenggaraan CSW tahun ini yang bertema 'Challenges and opprtunities in achieving gender equality and the empowerment of rural women and girls (tantangan dan peluang dalam memperoleh kesetaraan gender dan pemberdayaan perempuan / gadis muda pedesaan). 

What's On Fimela
Dian Sastrowardoyo dalam poster film Kartini. (Instagram/therealdisastr)

Seperti dilansir dari Kapanlagi.com, film Kartini disebut menggambarkan sejarah perjuangan emansipasi dan pemberdayaan perempuan Indonesia sehingga pantas diputar di acara tersebut. Hanung yang juga diundang untuk datang, tak mampu menyembunyikan rasa terima kasih bangganya.

"Gak pernah ngebayangin film saya KARTINI diputar di PBB - New York. Terus aku kudu ngomong nganggo bahasa opo iki? (terus aku harus ngomong pakai bahasa apa?)," tulis Hanung.

Melalui postingan tersebut Hanung Bramantyo juga mengucapkan terima kasih kepada produser film Kartini, semua pemain dan kru istrinya Zaskia Adya Mecca, mantan istri, ibunda dan eyang, anak-anak perempuan, adik-adiknya dan semua perempuan Indonesia. Semoga sukses di New York!. 

Sumber: Kapanlagi.com

Penulis: Rahmi Safitri