Fimela.com, Jakarta Sebagai sahabat, Baim Wong tak bisa menutupi kebahagiaan yang dirasakannya ketika Chicco Jericho menikah dengan Putri Marino. Diketahui, masa perkenalan atau pacaran antara Chicco dan Putri Marino memang sangat singkat.
Selain senang, Baim merasa iri dengan keberhasilan Chicco akhirnya bisa melepas masa lajang. Ia berharap bisa menemukan pendamping hidup secepat sang sahabat. Apalagi mengingat usia Baim yang sudah sangat matang. "Kalau emang udah ketemu, mau sehari sih yaudah. Saya juga maunya kayak mereka, saya udah kayak ini. Udah menunggu ya," kata Baim Wong di Metropole XXI, kawasan Cikini, Senin (5/3/2018).
What's On Fimela
powered by
Baim memang menyadari jika tak setiap orang rela berkorban atau berani melangkah ke jenjang yang lebih serius dengan cepat. Sewajarnya manusia pasti merasa takut ketika belum terlalu lama mengenal calon pendamping hidupnya.
"Kalau memang mau cepat ya harusnya seperti ini, cuma kan kondisinya kita kadang belum lama mengenal dia, takutnya ada apa-apa. Kalau saya disuruh milih, saya lebih milih kayak Chicco," tutur Baim.
Meski sudah ingin menikah seperti Chicco Jericho dan Putri Marino, namun Baim Wong juga tetap mempertimbangkan bermacam hal. Mengingat sampai sekarang ini Baim belum memiliki pasangan. Hubungan asmaranya dengan Vebby Palwinta, sosok ayu yang digadang bakal melepas masa lajang dengannya, justru kandas. "Kepikiran sih kadang-kadang. Wajar sih ya. Cuma kita juga mempertimbangkan siapa orangnya, kadang-kadang suka capek siapa ya," tukas Baim Wong.