Fimela.com, Jakarta Pemeran Christine yang selalu spontanitas dalam bersikap ini ternyata lebih elegan dalam dunia nyata. Ya, Saoirse Ronan yang merupakan aktris asal Irlandia ini terlihat eksentrik dengan bentuk wajah yang tidak biasa seperti kebanyakan aktris perempuan lainnya.
Berkulit putih dan wajah yang runcing membuat Saoirse Ronan memiliki daya tarik yang lebih unik. Mata bulat dengan warna abu-abu yang menyala seakan mampu menghipnotis para beauty enthusiast dengan paras cantiknya.
Pada perhelatan penghargaan film Oscar 2018, Saoirse Ronan yang kelihatan elegan dalam balutan dress bernuansa pink juga melengkapinya dengan konsep makeup yang senada.
Dengan tatanan rambut pendek yang sleek dan clean, Saoirse Ronan mengaplikasikan konsep makeup bernuansa pink pastel yang kelihatan natural.
Penampilan cantik menyeluruh Saoirse Ronan ini tentu saja menjadi inspirasi buat para pengagum aktris Hollywood ini. Berikut konsep makeup shimmery pastel terbaik andalan The Lady Bird, Saoirse Ronan.
Tampil Minimalis, Makeup Saoirse Ronan Memikat Hati
Saoirse Ronan tampil flawless dengan blush on tipis berwarna pink pastel. Bagian bibir pun hanya dipoles dengan lipstik shimmery berwarna bibir yang sedikit menyala.
Makeup mata lebih indah dengan mempertegas bentuk alis serta melentikkan bulu mata. Kesan mata yang bercahaya jadi lebih memesona dengan eye makeup minimalis ini.
Makeup Mata dengan Aksen Shimmery yang Dominan pada Wajah Saoirse Ronan
Dikaruniai mata yang indah dan bercahaya, Saoirse Ronan berusaha memfokuskan bagian makeup di area mata. Pengaplikasian shimmery eyeshadow warna pink jadi opsi yang tepat bagi Saoirse Ronan.
Akhiri dengan lipstik glossy berwarna bibir yang tampak lebih menyala. Tatanan rambut messy up-do juga menambah kesan yang elegan pada makeup Saoirse Ronan yang minimalis.
Glittery Eyeshadow Untuk Kesan Makeup Saoirse Ronan yang Flirty
Kulit putih Saoirse Ronan memang cenderung pucat jika tidak diaplikasikan makeup palette berwarna cerah. Di tampilan beauty shot ini, Saoirse Ronan tampak lebih stunning dengan eye makeup yang daring.
Sentuhan makeup mata yang flirty tampak dominan dengan aksen glittery eyes yang bercahaya. Eyeshadow dengan tekstur shimmery warna keemasan juga melengkapi tampilan eye makeup aktris berusia 24 tahun ini.
Tampil Sophisticated, Makeup Dominasi Creamy Pastel Menghiasi Wajah Saoirse Ronan
Kali ini, Saoirse Ronan tampil anggun memesona dengan makeup glowing. Mulai dari pemilihan warna eyeshadow, blush on sampai lipstik yang lebih glossy bercahaya.
Tatanan rambut klasik braided bun melengkapi gaya busana hitam elegan yang dipakainya malam itu. Tentu saja, aktris Irlandia ini berhasil memberikan penampilan yang gorgeous di setiap kesempatan.