Badan Terlihat Kurus Grazia Indri Makin Kece dan Percaya Diri Pakai Outfit Apa Saja

Yuni Haumahu diperbarui 03 Mar 2018, 14:20 WIB

Fimela.com, Jakarta Sidang perceraian Gracia Indri dengan David Noah masih terus berjalan. Dan Gracia tetap ingin bercerai dari salah satu personil band Noah tersebut, karena alasan terjadi dugaan kekerasan dalam rumah tangga.

Karena menguras pikiran dan tenaga, Gracia sepertinya bisa melewati itu semua. Malah dirinya menyibukkan diri dengan hal-hal yang bikin hidupnya bahagia. Misalnya, melakukan perjalanan wisata, mempercantik penampilan dan juga menurunkan berat badannya. Yang ternyata sukses bikin cewek usia 28 tahun ini makin cantik dan langsing.

Gracia selalu memposting OOTD di Instagram miliknya dengan berbagai gaya. Sehingga membuatnya terlihat lebih percaya diri dalam berpenampilan. 

Gracia Indri mampu mencuri perhatian dengan outfit yang dikenakannya, tubuhnya yang semakin terlihat ramping bikin ia tampil kece. Bila dibandingkan dengan sebelumnya, yang terlihat gemuk membuatnya jadi nggak maksimal dalam berpenampilan.

Berhasil menurunkan berat badan sebanyak 20 kg dan tetap rutin melakukan olahraga, intip lagi yuk OOTD terbaru Gracia Indri yang hits banget gayanya.

2 dari 4 halaman

Gracia Indri Kece Pakai Ruffle Tops

Atasan ruffle Gracia Indri. (graciaz/instagram)

Cewek mana sih yang nggak makin percaya diri ketika badannya terlihat langsing? Pasti akan cocok pakai busana apa saja, setuju nggak? Yup, Gracia memilih mengenakan atasan beraksen ruflle di bagian tangannya dengan cuttingan off-shoulder. Kemudian ia padukan dengan celana putih dan sneakers. Tampilan monokrom yang kece ya. 

3 dari 4 halaman

Pakai Jumpsuit Fit, Body Gracia Indri Terlihat Langsing

Jumpsuit warna pastel. (graciaz/instagram)

Kalau badan sudah kurus mau pakai baju model apa saja akan bikin kamu makin pede. Gracia memakai jumpsuit warna pastel yang fit, sehingga bodynya yang langsing terlihat dan kece abis ya dipadu padankan dengan heels putih. 

4 dari 4 halaman

Gracia Indri Terlihat Chic Pakai Topi Baret dan Boots

Topi baret dan boots yang hits. (graciaz/instagram)

Banyak cara supaya penampilan jadi terlihat maksimal dengan memadupadankan fashion item yang kece. Seperti Gracia yang memilih mengenakan atasan lengan panjang warna putih dan skinny jeans hitam.

Kemudian supaya makin modis, ia memakai topi baret atau seperti topi pramuka, hehe, yang warnanya senada sama bawahannya dan sepatu boots. Rambutnya yang dikepang bikin gayanya terlihat kekinian.