Fimela.com, Jakarta Sebuah cobaan tengah dihadapi oleh keluarga Elvy Sukaesih. Seperti diketahui, ketiga anak Elvy yaitu Dhawiya, Syechans, dan Ali Zaenal Abidin menjadi pelaku tindak penyalahgunaan narkoba. Mereka ditangkap di kediaman Ratu Dangdut tersebut di kawasan Cawang, Jakarta Timur.
Fitria Sukaesih, kakak Dhawiya mengungkap kondisi terkini dari adiknya tersebut. Menurutnya, selama di tahanan Polda Metro Jaya dan menjalani proses hukum lebih lanjut, Dhawiya dalam kondisi baik.
"Alhamdulillah Dhawiya dinyatakan dalam keadaan baik walaupun tidak bertemu secara fisik. Tapi adik saya Wirdha beberapa kali bicara sama Dhawiya alhamdulillah, Insha Allah baik," kata Fitria di kawasan Tendean, Jakarta Selatan, Rabu (28/2/2018).
Dhawiya sendiri sangat sedih dengan kejadian yang menimpanya. Namun apa yang terjadi harus dihadapi dengan penuh tanggung jawab. Keluarga berharap apa yang menimpa Dhawiya dan lainnya bisa menjadi pelajaran.
"Tapi yang pasti Dhawiya sedih. Saya cuma berharap ada hikmah buat kita semua. Bukan cuma buat keluarga kami. Jadi anak-anak yang remaja dan sayang sama ibunya insyaallah menjadi tolak ukur mereka berpikir tidak melangkahkan dirinya menjadi korban narkotika," lanjutnya.
Fitria sendiri belum sempat menjenguk Dhawiya. Saat menemani Elvy Sukaesih ketika menjalani pemeriksaan, keluarga tak bisa menjenguk Dhawiya karena jam besuk tahanan yang sudah habis.
"Kecewa, pasti ada rasa kangen (pada Dhawiya dan kakaknya). Tapi kita sebagai warga negara yang baik harus mengikuti peraturan yang ada. Kayak masalah jam besuk cuma ada jam 3. Pas kita (bersama Elvy Sukaesih) selesai (pemeriksaan) eh sudah jam 3 jadi enggak ketemu," ujar Fitria.