Fimela.com, Jakarta Kebahagiaan tengah menyelimuti Kylie Jenner dan Travis Scott. Pasalnya, sepasang kekasih ini baru saja dikaruniai bayi perempuan pada 1 Februari 2018 lalu. Kylie dan Travis pun memberi nama anak pertama mereka, Stormi Webster.
Kylie mendapatkan hadiah berupa mobil Ferrari yang dibandrol dengan harga 1,4 juta USD atau setara Rp 19,2 M. Sebelumnya, saat perayaan ulang tahun Kylie, Travis memberikan anak bungsu Kris Jenner itu sebuah kalung kupu-kupu seharga 60 ribu USD atau sekitar Rp 825,8 juta.
What's On Fimela
powered by
Kylie sendiri memang dikenal sebagai pengoleksi mobil mewah. Pada hubungan sebelumnya, wanita berusia 20 tahun ini juga mendapat hadiah super car dari Tyga.
Selain Kylie Jenner, enam selebriti di bawah ini juga mendapatkan hadiah mewah dari pasangannya pasca melahirkan.
1. Mariah Carey - Nick Canon
Saat Mariah Carey melahirkan anak kembarnya dari hasil hubungannya dengan Nick Canon. Sang suami memberi hadiah kalung unik dan sangat mahal. "Istriku telah memiliki banyak perhiasan, jadi aku harus sangat kreatif dalam memberikan hadiah," tutur Canon pada 2011 lalu. Kalung unik ini bertahtakan berlian putih dan pink.
Kalung ini bertuliskan "morrrocan and Monroe" yang merupakan nama si kembar. Pasangan beda usia yang pernikahanya sempat menggegerkan publik ini telah berpisah. Namun keduanya memilih co-parenting dalam urusan mengurus anak.
2. Blac Chyna
Sebelum selebriti kontroversial ini melahirkan Dream Kardashian, ia membeli hadiah tuk dirinya. Chyna membeli sebuah Rolls Royce terbaru. "Sebuah hadiah kecil untuk kerja kerasku selama ini!" tulisnya pada caption instagramnya. Chyna memang terkenal dengan kemewahannya, hadiah ini belum termasuk hadiah-hadiah lain yang diberikan oleh Rob Kardashian sebelum mereka berpisah.
Namun sayang sekali kebersamaan pasangan ini tidak bertahan lama. Bahkan Rob-Chyna berpisah dengan drama yang akhirnya menjadi konsumsi publik.
3. Kim Kardashian - Kanye West
Setelah kelahiran anak kedua, Saint west, pada Desember 2015 lalu, Kanye memberi hadiah pada Kim. Beberapa bulan kemudian Kim memamerkan hadiah dari sang suami. Kali ini sang suami memberikan sebuah perhiasan.
Sebuah kalung choker berlian karya Lorraine Schwartz seharga 1juta USD (13,7 milyar rupiah) yang menjadi hadiah bagi Kim. "Aku suka arti dibalik push present, setelah 9 bulan kehamilan, aku rasa sebuah hadiah kecil memang pantas kita terima," ujar Kim pada Eonline.
Pada kelahiran Nort West, Kim mendapat cincin berlian 20 karat. Hadiah ini juga merupakan cincin pertunangannya dengan Kanye. Namun sayang hadiah ini hilang bersamaan tragedi perampokan di Paris tahun lalu.
4. Kourtney Kardashian - Scott Dissick
Sebelum melahirkan Reign Disick, Kourt dan Scott tampak sedang membeli sebuah mobil. Scott memberi hadiah kecil bagi Kourt, sebuah mobil Mercedes-Benz S500. Mobil seharga 100 ribu USD (1,3 milyar rupiah) ini merupakan hadiah bagi Kourtney sebelum kelahiran anaknya di 2014 lalu.
Pasangan ini memiliki tiga anak selama hubungan mereka. Kini keduanya telah berpisah dan Scott dikabarkan sedang dekat dengan model 19 tahun Sofia Richie. Model satu ini adalah mantan Justin Bieber dan anak penyanyi Lionel Richie.
5. Jessica Simpson - Eric Johnson
Sebulan setelah kelahiran Ace Knute pada 2013, Eric Johnson memberikan Jessica Simpson hadiah. Sepasang anting-anting dari Elahn Jewels, menjadi push present untuk Jessica Simpson. Kado yang dipilih Eric ini adalah anting berlian seharga 4500 USD (61,9 juta rupiah). Batu mulia yang menghiasi perhiasan ini memiliki arti sentimental bagi pasangan ini. Moonstone adalah batu representasi kelahiran Ace.
6. Beyonce Knowles - Jay Z
Setelah kelahiran Blue Ivy pada Januari 2012 lalu, Beyonce tertangkap kamera mengenakan perhiasan baru. Beyonce mengenakan cincin berlian biru seberat 8-10 karat. Publik berspekulasi bahwa ini adalah push present dari Jay-Z. Diperkirakan harga cincin ini mencapai 35 ribu USD (481,7 juta rupiah).
Kylie Jenner dan enam selebriti di atas beruntung memiliki pasangan yang sangat mencintainya. Kado bernilai ratusan juta, bahkan triliunan rupiah nyatanya tak berarti apa-apa dengan kebahagiaan mereka yang baru saja dikaruniai anak.
Sumber: Kapanlagi.com
Penulis: Rezka Aulia