8 Style OOTD Isyana Sarasvati yang Cocok Buat Ditiru

Rizky Mulyani diperbarui 27 Feb 2018, 09:38 WIB
Gaya Isyana memang sangat kekinian baget. Seperti ini misalnya, Isyana memakai jumpsuit denim yang dipadukan dengan baju lengan panjang berwarna putih. Selain itu, ia juga mengenakan scarf di lehernya. Cantik banget ya? (Instagram/isyanasarasvati)
Perempuan berusia 24 tahun ini dalam keseharinnya memang selalu bergaya kasual dan simple. Seperti ini misalnya, ia mengenakan jeans hitam dengan turtle neck berwarna pink yang kemudian dipadukan jaket merahnya. (Instagram/isyanasarasvati)
Setuju kan kalau gaya Isyana itu simple banget saat di belakang panggung? Ini contohnya, ia mengenakan kemeja bermotif kotak-kotak kecil yang berwarna merah putih yang dipadukan dengan celana hitam. (Instagram/isyanasarasvati)
Nah kalau yang satu ini, gaya Isyana kece banget. Simple namun keren banget. Ia memakai celana hitam, atasan bermotif floral dan kacamata hitamnya yang hits. Semakin kasual, Isyana memakai sneakers putihnya. (Instagram/isyanasarasvati)
Tampil simple di belakang panggung, Isyana pun kerap memukau saat di atas panggung. Seperti ini misalnya, dress berwarna biru dengan paduan warna lainnya membuat Isyana tampak cerah merona. (Instagram/isyanasarasvati)
Kalau yang satu ini, penampilannya cukup sederhana dengan kombinasi warna pastel di dress patternya ini. Tatanan rambutnya pun juga terlihat begitu simple dan sangat cocok dengan karakter Isyana. (Instagram/isyanasarasvati)
Tidak selalu bergaya simple, namun Isyana Sarasvati juga kerap tampil glamor. Ini contohnya, dengan dress berwarna biru dan dipadukan dengan outer yang senada, Isyana tampak memukau. Terlebih model rambutnya yang unik. (Instagram/isyanasarasvati)

Tag Terkait