Masalah Pencernaan? Pijat Saja Titik di Seputar Tangan

Karla Farhana diperbarui 20 Feb 2018, 02:30 WIB

Fimela.com, Jakarta Masalah pencernaan sering banget datang dan kadang sangat mengganggu aktivitas sehari-hari. Bukan cuma susah buang air besar, tapi juga banyak permasalahan lain seputar pencernaan. 

Biasanya, banyak orang yang menggunakan obat warung atau obat murah yang mudah didapat. Tapi, sebenarnya kamu juga bisa menhilangkang gangguan pencernaan tanpa obat, lho! Tapi dengan pijatan akupunktur yang bisa dilakukan sendiri di rumah.

Bukan cuma sulit buang air besar, teknik akupunktur ini juga bisa menyembuhkan diare, sakit perut, dan muntah-muntah atau mual. Buat kamu yang penasaran, Modern Reflexology memiliki 3 titik ampuh yang harus kami pijat. 

2 dari 3 halaman

Sembuhkan Diare

Akupunktur | Sumber Foto: modernreflexology.com

Kamu tahu, kan, ada selah antara ibu jari dan telunjuk. Nah, pada bagian itu, atau mudahnya seperti pada titik di gambar atas, kamu tekan selama kurang lebih 30 detik-1 menit. Lakukan lagi sampai kamu merasa lebih enak dan diare berkurang. 

3 dari 3 halaman

Muntah-muntah dan Susah BAB

Akupunktur | Sumber Foto: modernreflexology.com

Selain itu, kamu juga bisa dengan menekan kuat pada titik seperti di gambar atas. Pijatan atau tekanan pada titik ini akan membuat sistem pencernaan bekerja dengan normal. Selain itu juga bisa mengurangi rasa mual, menghentikan muntah-muntah, dan memperlancar BAB.