Kronologi Awal Penangkapan Fachri Albar

Rivan Yuristiawan diperbarui 14 Feb 2018, 12:26 WIB

Fimela.com, Jakarta Aktor Fachri Albar terjerat kasus narkoba. Anak kandung Ahmad Albar itu ditangkap di kediamannya di kawasan Cirendeu, Jakarta Selatan.

"Penggerebekan sekitar pukul 07:00 WIB," ucap Kapolres Metro Jakarta Selatan, Kombes Polisi Mardiaz Kusin Dwihananto di Mapolres Jakarta Selatan, Rabu (14/2/2018).

 

What's On Fimela
Sebagai aktor yang telah membintangi beberapa sinetron dan bermain di layar kaca, putra penyanyi Ahmad Albar itu memiliki cara berbeda dalam membangun chemistry. (Nurwahyunan/Bintang.com)

Berdasarkan keterangan, Fachri Albar ditangkap di Serenia Hills VB 41 Cirendeu. Saat penggerebekan, Fachri diamankan beserta barang bukti beberapa jenis narkotika dari berbagai golongan.

"Ada barang bukti satu paket sabu dan dua strip dumolid. Ada ganja juga yang diamankan," tuturnya.

 

Fachri Albar. (Nurwahyunan/Bintang.com)

Guna memberikan informasi lebih lengkap, pihak kepolisian rencananya akan melakukan rilis perkara pada Rabu (14/2/2018) siang.

Sebelumnya, dihimpun dari berbagai sumber, Fachri Albar sempat masuk sebagai daftar pencarian orang pada 2007 tersebut. Kala itu, suami dari Renata Kusmanto itu ikut terkait saat sang ayah terjerat kasus narkoba. Saat melakukan penggerebekan, polisi turut mendapati beberapa barang bukti narkotika di kamarnya.

Tak ingin terus menerus menjadi buronan, tak lama setelahnya, Fachri Albar lantas menyerahkan diri ke Badan Narkotika Nasional (BNN) untuk mendapatkan pengobatan. Namun sayangnya, hal tersebut tak membuatnya bersih dari pengaruh narkoba.