Curhat Pembaca: Dia yang Salah Paham, Dia yang Marah

fitriandiani diperbarui 09 Feb 2018, 06:32 WIB

Fimela.com, Jakarta Dari: Evi Asmarina

Hay bintang, nama sy evi, umur sy 21 th. Sya mau cerita tntang seorang cowok yg mendekati sy. Jadi sy sedang kuliah kerja lapangan di sebuah kantor. Di sana, ada anak lama seumuran sy mendekati sy. Saya welcome2 aja krn namanya jg lagi numpang praktik, sy pikir saya jg akan butuh bantuan dia jd sy berpikir positif saja kalau dia baik mau berteman dgn sy. Sampai akhirnya sy tau, dia menyukai sy. Di situ sy bilang kalau sy sudah punya pacar dan sy ga ada maksud PDKT secara special gt sama dia. Tp kayaknya dia marah sm sy. Skrg ga mau negur lg. Sy harus gmn ya?

***

Dear Evi,

mungkin dia marah sama kamu karena merasa kamu PHP. Tidak apa-apa, sementara ini biarkan saja. Dia pasti lagi sangat emosi, percuma kamu memberi penjelasan apapun padanya karena dia tidak akan mendengar. Berikan dia waktu untuk mencerna keadaan. Jika sedari awal kamu sendiri tidak pernah merasa memberi dia harapan palsu, tidak perlu terlalu dipikirkan.

Ini hanya sebuah kesalahpahaman. Nanti saat emosinya sudah mereda, mungkin dia kalian akan kembali berteman. Kalau kamu mau berusaha memperbaiki keadaan, bisa. Setelah waktunya "berdiam diri" terasa sudah cukup bagimu, coba berikan penjelasan dari versimu. Tidak perlu secara langsung, lewat chat/sms bisa, kok. Selanjutnya lihat respon dia bagaimana.

Jika kamu sudah berupaya tapi dari dia masih tidak ada respon, ya sudah mau diapakan lagi? Hatinya tidak berlapang dada menerima kesalahpahaman yang terjadi, kamu bisa apa? Kamu juga tidak perlu terlalu sibuk memikirkan perasaan dia. Ingat, kamu sendiri punya pasangan yang hatinya harus kamu jaga. :)

 

 

***

Punya masalah percintaan yang bikin galau? Curhatin aja! Kirim curhatanmu ke redaksi@bintang.com. Jangan lupa tulis subject emailnya: CURHAT PEMBACA BINTANG, ya. Curhatanmu akan dijawab dan kamu bisa lihat jawabannya di www.bintang.com/relationship. Ditunggu!

What's On Fimela