Saat Sikap Pacarnya Berubah Dingin, Begini Isi Pikiran Cewek!

fitriandiani diperbarui 02 Feb 2018, 14:16 WIB

Fimela.com, Jakarta Menjalin hubungan asmara, seberapapun cocoknya pasangan nggak mungkin bakal seterusnya bahagia-bahagia saja. Dinamika itu pasti ada, sesekali kalian bakal merasakan kesedihan, sesekali juga pertengkaran itu pasti ada.

Berbagai perubahan dalam hubungan pasti terjadi seiring berjalannya waktu. Asal kalian memegang teguh komitmen, perubahan itu nggak akan berbentuk pengaruh buruk, kok bagi hubungan kalian. Kendati demikian, perasaan galau juga nggak bisa dihindari saat perubahan itu terjadi. Apalagi yang terlihat dari sikap pasangannya.

Biasanya, cewek-cewek yang gampang banget panik kalau cowoknya menunjukkan sikap yang berbeda dari biasanya. Ya, kan, girls? Tujuh hal di bawah ini bukan yang kamu cemaskan saat sikap pacarmu terlihat berbeda?

2 dari 8 halaman

Dia kenapa, ya?

Kamu pasti berusaha menganalisis setiap sikapnya kepadamu, mengaitkan antara yang satu dengan yang lain sampai kamu bisa menarik kesimpulan tentang mengapa sikapnya berbeda belakangan ini?

3 dari 8 halaman

Aku buat salah apa sama dia?

Bukan maksud merendah diri, tapi cara paling mudah dilakukan saat situasi nggak berlangsung seperti yang diinginkan memang introspeksi. Barangkali, dirimu sendirilah yang jadi penyebab perubahan itu.

4 dari 8 halaman

Cuma aku yang merasa dia berbeda atau memang dia berbeda, sih?

Ada kalanya perubahan sikap itu ada bukan karena ada yang salah, semua terjadi begitu saja tanpa disadari. Bisa karena bosan, atau memang karena dirinya sendiri lagi nggak mood untuk bermanis-manis sama kamu saja. Mungkin dia sedang ada masalah.

5 dari 8 halaman

Apa dia menemukan penggantiku?

Pikiran semacam ini sulit banget dihindari dari pikiran para cewek saat sikap pacarnya berubah. Jika nggak segera dihentikan, pikiran seperti ini bakal berlanjut pada kecurigaan yang nggak berarti dan menimbulkan pertengkaran, lho.

6 dari 8 halaman

Mungkinkah dia sudah mulai bosan?

Memang belum tentu bosan, tapi mungkin saja. Rasa bosan ini memang kemungkinan terbesar mengapa perubahan sikap itu terjadi, hihi. Jadi wajar saja kalau kamu langsung berpikir dia berubah karena lagi bosan sama kamu.

7 dari 8 halaman

Apa yang harus aku lakukan?

Kamu akan sibuk memikirkan solusi agar perubahan ini nggak berkelanjutan dan membuat hubungan kalian jadi kacau. Meski bisa juga langsung pasrah dan membiarkan semua terjadi sebagaimana maunya, sih.

8 dari 8 halaman

Kenapa dia cuekin aku?

Di atas semuanya, tanda tanya terbesar yang menggerayangimu adalah alasan dia nyuekin kamu. Why? Cuma pacarmu yang punya jawaban itu.