Fimela.com, Jakarta Mark Salling memutuskan untuk mengakhiri hidupnya dengan tragis. Ia ditemukan tewas tak bernyawa di area hutan dekat kediamannya di timur laut San Fernando Valley, Selasa (30/1/2018) pagi waktu setempat.
Pemain serial Glee itu diduga nekat mengakhiri hidupnya dengan gantung diri. Seorang sumber terdekat Salling mengatakan, jika sang aktor memang tengah mengalami depresi hebat beberapa waktu belakangan.
What's On Fimela
powered by
Salling yang divonis bersalah atas kasus pornografi anak di bawah umur itu harus menjalani masa kurungan penjara selama 4 hingga 7 tahun, terhitung 7 Maret mendatang. Sebelum meninggal, Salling mengurung dirinya di rumah.
"Dia (Mark Salling) mengisolasi dirinya sendiri di rumahnya di kawasan Sunland dan dia sangat depresi, manusia yang kesepian," ungkap sumber kepada E! News.
Bergelut dengan aura negatif
Sumber yang sama menyebutkan, jika Mark Salling harus melawan pergulatan dengan aura negatif selama beberapa tahun terakhir. Sebagaima diketahui, di tahun 2015, Salling terlibat kasus pelecehan seksual dan pornografi.
"Dia bergulat dengan setan-setan selama bertahun-tahun," kata sumber.
Pernah coba bunuh diri
Sebelum akhirnya benar-benar ditemukan tewas, Mark Salling pernah terlebih dulu melakukan aksi bunuh diri, namun gagal. Pria kelahiran Texas, 17 Agustus 1982 itu mencoba untuk memotong pergelangan tangannya.
Hal itu dilakukan Mark Salling sekitar 1,5 bulan sebelum dirinya divonis bersalah pada Oktober 2017 lalu. Hingga saat ini, ungkapan duka dari sahabat terus mengalir atas kepergian Mark Salling yang mendadak.