Resepsi pernikahan pasangan ini akan digelar secara mewah. Menurutnya, untuk acara resepsi yang akan di gelar di Ancol, Jakarta Utara itu menghabiskan uang hingga 5 miliar. (Deki Prayoga/Bintang.com)
Lantas dari mana uang sebanyak itu? Menurut Vicky uang itu bukan seluruhnya ditanggungnya. Melainkan ada beberapa sponsor yang menanggung biaya pernikahannya. (Deki Prayoga/Bintang.com)
"Bukan sombong ya, kita menghabiskan 5 miliar (rupiah), walaupun mayoritas itu endorse hahahaha," ujar Vicky ketika ditemui di kawasan Cawang, Jakarta Timur, Kamis (25/1/2018). (Deki Prayoga/Bintang.com)
Sedangkan menurut mantan istri siri Rhoma Irama itu, sejatinya, tidak ingin menerima endorse saat pernikahannya. Tapi, saat pernikahan sirinya telah tersebar Angel mengaku banyak yang menawarinya. (Deki Prayoga/Bintang.com)
"Vicki awalnya sudah persiapkan sekian gitu kan, tapi ternyata pernikahan kami dapat dari tanggapan bagus dari netizen, bahkan sampai viral. Makanya banyak yang menghubungi kita untuk menawarkan berpartisipasi di pernikahan kami," kata Angel Lelga.
"Juga untuk beberapa iklan saya menjadi ambassador habis pernikahan, tapi karena mereka lihat ini momen kami mau menikah, akhirnya dipercepat. Alhamdulillah pernikahan ini saya rasa bawa rezeki, kita nggak ngeluarin, malah masuk," lanjut Angel lelga.
Akad nikah Angel Lelga dan Vicky Prasetyo akan dilaksanakan di Masjid Istiqlal pada 9 Februari. Resepsi pernikahan digelar keesokan harinya, 10 Februari 2018 di kawasan Ancol Jakarta Utara. (Deki Prayoga/Bintang.com)