Biji-bijian Mampu Sukseskan Diet, Wajib Anda Coba!

fitriandiani diperbarui 24 Jan 2018, 15:22 WIB

Fimela.com, Jakarta Memilih menu sayuran dan buah-buahan saat Anda sedang diet itu biasa. Namun, ternyata bukan hanya buah dan sayuran saja yang bisa mendukung program diet Anda, tapi biji-bijian juga bisa! FYI aja, kebiasaan memakan biji-bijian telah ada sejak berabad-abad yang lalu, lho.

Dilansir step to health, Selasa (23/1/2018), biji tertentu punya manfaat yang baik bagi kesehatan dan kecantikan. Berikut adalah biji yang dapat Anda nikmati bersama dengan menu diet:

1. Biji Selasih

Ingin diet namun tetap dapat minum minuman segar? cobalah untuk mengonsumsi biji selasih. Kudapan yang biasa disantap dengan es buah ini kaya akan zat besi, kalsium dan asam lemak omega 3. Selain itu, biji selasih mengandung serat, yang baik bagi pencernaan. Oleh sebab itu, tambahkan biji ini pada kudapan Anda.

2. Biji Delima

Isi dari buah berwarna merah ini bisa Anda makan dengan hidangan manis dan gurih. Biji buah delima kaya akan antioksidan, sehingga dapat melawan efek radikal bebas dan meningkatkan kesehatan seluler. Selain itu, buah delima mengandung polifenol, yang dapat menjaga jantung agar tetap sehat. Anda dapat menikmati biji buah delima pada menu diet Anda, seperti salad, jus buah, dan kue.

2 dari 3 halaman

3. Biji Wijen

Pernah makan onde-onde? Ya, tepat sekali. Bintik-bintik yang ada di lapisan luar onde-onde itu adalah biji wijen. Ternyata, biji tersebut punya kandungan protein dan lemak baik bagi tubuh. Kandungan itulah yang baik bagi Anda yang sedang menjalankan diet, dan dapat mengatur kadar kolesterol. Selain itu, biji wijen mengandung zat besi, seng, dan kalsium.

4. Biji Labu

Biji buah berukuran besar ini ternyata punya khasiat tak terduga. Biji labu dipercaya dapat mengatur kadar kolesterol dan mengatasi masalah kulit. Oleh sebab itu, biji buah ini sangat baik bagi mereka yang sedang menjalani program diet. Biji labu sebaiknya dikonsumsi pada pagi hari, guna pengendalian berat badan karena memiliki kalori yang tinggi.

3 dari 3 halaman

5. Biji Rami

Biji ini berukuran sangat kecil, namun memiliki kandungan gizi yang sangat tinggi. Hal ini dikarenakan biji rami memiliki serat yang tinggi, sehingga sangat baik bagi pencernaan. Biji rami mengandung polifenol dan asam linoleat. Biji ini dipercaya mampu menjaga keteraturan gerakan usus, sehingga dapat membuat seseorang tidak mudah merasa lapar.

6. Biji Kinoa

Biji yang masih satu keluarga dengan padi ini mengandung banyak manfaat bagi mereka yang sedang mengikuti program diet. Biji yang terkenal berasal dari daratan Amerika Selatan ini mengandung zat besi, serat, fosfor, protein, dan asam amino esensial. Anda dapat mendidihkan biji kinoa pada air tanpa garam selama beberapa menit. Setelah itu, nikmatilah dengan salad, atau juga mengonsumsinya seperti sereal.

 

Reporter: Aretyo Jevon Perdana

Sumber: Liputan6.com