Fimela.com, Jakarta Denim termasuk salah satu fabric yang paling sering digunakan remaja milenials. Nggak cuma terbatas buat celana jeans saja, tapi denim sekarang juga semakin kekinian pada beberapa fashion item seperti jaket, kemeja, ataupun aksesoris seperti backpack dan sepatu.
Merawat pakaian berbahan denim terutama jaket tergolong cukup mudah. Anda tidak perlu mencucinya setiap kali sehabis Anda memakainya. Justru semakin sering dicuci, denim akan menjadi tipis dan terkadang menjadi kaku ketika dikeringkan. Semakin lama denim tidak cuci, bahannya akan semakin nyaman digunakan.
What's On Fimela
powered by
Harus tetap dicuci sesekali
Namun, Anda pun tetap harus mencucinya sesekali. Karena jaket denim yang terlalu lama tidak cuci akan menyimpan banyak debu dan kotoran. Belum lagi baunya akan semakin menyengat. Jangan sesekali mencampur jaket denim dan bahan pakaian lainnya ketika dicuci. Jaket denim cenderung akan mengoyakkan bahan pakaian lainnya terutama ketika melakukan pengeringan.
Sebenarnya Anda bisa mencucinya secara manual dengan menggunakan tangan. Namun akan memakan waktu dan tenaga yang begitu besar. Dilansir dari Purewow pada Jumat (19/1/2018), ada cara termudah untuk mencuci jaket denim tanpa mengeluarkan tenaga yang banyak. Dan yang pasti tidak membuat bahan pakaian Anda yang lain menjadi rusak. Penasaran?
Cara termudah mencuci jaket denim
Yang Anda butuhkan untuk mencuci jaket denim adalah kantong plastik besar dan lemari es. Anda hanya perlu melipat jaket denim Anda kemudian lapisi dengan kantong plastik besar. Kemudian masukkan ke dalam freezer dan diamka selama semalam. Suhu dingin akan membunuh bakteri penyebab bau yang tumbuh subuh di jaket denim Anda.
Dengan menggunakan cara ini, Anda tidak akan kehilangan bentuk dan warna asli dari jaket denim Anda karena terhindar dari gesekkan akibat dicuci dan dikeringkan. Bonusnya, jaket denim Anda menyimpan suhu dingin yang lebih lama sehingga cocok Anda gunakan di cuaca yang panas.
Reporter: Vinsensia Dianawanti
Sumber: Liputan6.com