Iis Dahlia-Devano, Ibu dan Anak yang Mesra Seperti Pacaran

Rizky Mulyani diperbarui 18 Jan 2018, 20:38 WIB
Meski masih duduk di bangku SMA, Devano memang bertubuh tinggi dan wajah tampan. Dari foto-foto di akun Instagram sang mama, Devano ini memang sangat romantis kepada Iis Dahlia. (Instagram/isdadahlia)
Memiliki perbedaan usia yang cukup jauh, namun ibu dan anak ini malah terlihat sepantaran. Bahkan mereka juga mirip banget seperti sedang berpacaran. (Instagram/isdadahlia)
Iis dan Devano juga sering banget tampil kompak. Seperti ini contohnya, ibu dan anak ini kompak memakai kaca mata hitam. (Instagram/isdadahlia)
Coba lihat, saat Iis dan Devano berpelukan ini juga sangat mirip dengan sepasang kekasih. Devano yang bertubuh tinggi sangat hangat memeluk ibunda tercintanya. (Instagram/isdadahlia)
Gaya Iis yang masih seperti anak remaja ini juga mirip dengan putri sulungnya, Juwita Salshadilla. di foto ini terlihat mereka berempat seperti sedang double date, Salsha dengan pacarnya lalu Iis dan Devano. (Instagram/isdadahlia)
Bukan hanya dengan mamanya, Devano juga sangat dekat dengan kakak perempuannya yang sekarang tengah menempuh pendidikan di luar negeri. (Instagram/isdadahlia)
Tahun 2011, Iis Dahlia menikah dengan suaminya, Satrio Dewandono, serta dua orang anak yang kini sudah tumbuh menjadi dewasa, yakni Juwita Salshadilla dan Devano Danendra. (Instagram/isdadahlia)