Fimela.com, Jakarta Lama tak terdengar, aktor senior Advent Bangun muncul dengan kabar kurang mengenakan. Aktor laga tersebut dikabarkan tengah terbaring lemah di rumah sakit Fatmawati, Jakarta Selatan lantaran menderita gagal ginjal.
Berdasarkan penuturan keluarga, lawan main Barry Prima dalam film laga era 80an tersebut memang sudah beberapa hari mendapatkan perawatan insentif di rumah sakit. Hal tersebut lantaran penyakit gagal ginjal yang sudah satu tahun belakangan dideritanya.
Meski begitu, istrinya, Loise Silulingga membantah jika Advent Bangun tengah dalam kondisi kritis. Saat ini sang aktor laga itu masih bisa berkomunikasi dengan baik.
"Nggak kok. Masih bisa komunikasi, cuma emang nggak boleh terlalu cape," ucapnya di RS Fatmawati, Jakarta Selatan, Rabu (17/1/2018).
Bantah Butuh Donor Darah
"Kalau itu (soal butuh darah), nggak. Transfusinya sudah berjalan dan sudah selesai juga. Kita nggak butuh darah, karena kalau prosedur di PMI memang seperti itu, kalau kita butuh darah, dia nyari pengganti," tuturnya.
Memang, sebelumnya ramai dikabarkan jika Advent Bangun saat ini tengah dalam kondisi kritis. Bahkan, dari informasi yang tersebar, Advent tengah membutuhkan darah golongan O untuk bisa memulihkan kondisinya.