Vidi Aldiano Cari Inspirasi untuk Album Baru dan Selesaikan Buku di Amerika

Sutikno diperbarui 14 Jan 2018, 01:00 WIB
Demi tercapai keinginannya, penyanyi kelahiran Jakarta 27 tahun silam itu akan mencari inspirasi ke Amerika. Perbedaan cuaca diharapkan bisa menuliskan lagu untuk album terbarunya nanti. (Adrian Putra/Bintang.com)
“Gua milih Amerika, karena ingin cari inspirasi buat album baru. Gua butuh situasi di sana karena lagi winter, lagi dingin banget, sekalian mau rampungin buku juga” kata Vidi saat ditemui di Jakarta, Rabu (10/1/2018). (Adrian Putra/Bintang.com)
Vidi yang terakhir meluncurkan album Persona (2016) silam belum mengetahui jenis lagu yang ada dalam album barunya kelak. (Adrian Putra/Bintang.com)
Untuk mendapatkan hasil yang bagus, pemilik album Pelangi di Malam Hari (2008) itu sebanyak-banyaknya membuat. Baru setelah itu akan di seleksi mana yang lebih baik. (Adrian Putra/Bintang.com)
“Gue enggak tahu albumnya akan seperti apa. Karena biasanya, gue kalau untuk bikin album itu, lagunya biasanya 20-an baru gua filter, mana yang paling baik akan masuk album,” kata Vidi. (Adrian Putra/Bintang.com)
Harapannya, album yang akan dirilis nanti bisa memuaskan para penggemar dan pecinta musik. Disamping itu, juga bisa bersaing dengan para musisi luar negeri. (Adrian Putra/Bintang.com)
Penyanyi Vidi Aldiano hadir dalam acara Krowd. Layanan yang menyediakan platform kolaborasi antara pemilik ide dan pemilik bakat. Platform ini diinisiasi oleh Vidi Aldiano. (Adrian Putra/Bintang.com)

Tag Terkait