Liburan ke Eropa, Cita Citata Kedinginan

Komarudin diperbarui 09 Jan 2018, 00:30 WIB

Fimela.com, Jakarta Eropa jadi tempat sejumlah artis mengisi liburan Tahun Baru 2018. Salah satunya Cita Citata. Pendangdut itu mengisi liburannya dengan berkunjung ke sejumlah negara di Eropa. Sebut saja di antaranya Belanda, Prancis, dan Belgia.

Pelantun Sakitnya Tuh di Sini itu membagiakan foto-foto liburannya ke publik melalui akun Instagram pribadinya. Cita mengawali kunjungannya ke Amsterdam, kemudian di lanjutkan ke Leiden.

Usai menikmati keindahan panorama Amsterdam dan Leiden, Cita dan beberapa temannya berkunjung ke Prancis. Prancis jadi salah satu negara yang banyak dikunjungi artis Indonesia.

Cita Citata mengunggah beberapa foto dengan latarbelakang Menara Eiffel yang terletak di tepi Sungai Seine di Paris. Menara ini jadi ikon global Prancis yang paling banyak dikunjungi wisatawan jika bertandang ke Prancis.

 

 

What's On Fimela
2 dari 3 halaman

Selain Eiffel, Cita Citata Berkunjung ke Museum Louvre

Selain itu, Cita juga mengunjungi Museum Louvre. Menurut Wikipedia, di bangunnya ini hampir 35 ribu benda dari zaman prasejarah hingga abad ke-19 dipamerkan di area seluas 60.600 meter persegi.

Cita Citata juga mengunggah foto di depan Sacre-Coeur, sebuah gereja Katolik Roma di Kota Paris. Bangunan ini merupakan marka tanah yang populer terletak di Montmartre.

3 dari 3 halaman

Kedinginan di Belgia

Dari Prancis, Cita Citata juga berkunjung ke Belgia. Dalam foto itu, Cita tampak berada di sebuah tempat di Brusel, Belgia. Namun, Cita tak menyebutkan nama tempatnya.

"Sumpah kedinginan," tulis Cita Citata dalam bahasa Sunda.