Setelah dinantikan cukup lama, Rifky dan Biby akhirnya menikah pada Minggu (7/1/2018) di gedung PTIK, Kebayoran Baru, Jakarta Selatan, pukul 16.00 WIB. Sebelum kata sah terucap, Biby dan Rifky tak ada di satu ruangan. (Adrian Putra/Bintang.com)
Dengan suara lantang, Rifky begitu tegas mengikrarkan Ijab Qabul berbahasa Arab sambil menjabat tangan kakak laki-laki Biby, yang menjadi wali nikahnya lantaran menggantikan posisi mendiang ayahanda Biby. (Adrian Putra/Bintang.com)
Bukan tanpa alasan, pengucapan ijab qabul berbahasa Arab ini ternyata permintaan dari kedua belah pihak. Mengingat Rifky adalah pria keturunan Arab dan Biby yang juga seorang wanita berdarah Pakistan. (Adrian Putra/Bintang.com)
Sebelum Rifky menikahinya, dari sudut ruangan berbeda Biby pun meminta maaf kepada sang mama dan memohon restu kepada kakak laki-lakinya. Suasana haru pun sangat terasa, terlebih ayah Biby yang sudah tiada. (Adrian Putra/Bintang.com)
"Maafkan salah dan dosa khilaf Biby selama ini sebagai seorang putri, jika ada yang menyakitkan. Juga belum mampu berbakti, tapi selamanya mamah orangtua terhebat dan tetap akan menjadi seperti itu," tuturnya. (Adrian Putra/Bintang.com)
"Semoga Iqbal ikhlas menikahkan Biby dengan lelaki piliihan Biby," tukas wanita yang sudah sah menjadi istri Rifky Balweel. (Adrian Putra/Bintang.com)
Rifky Balweel dan Biby Alraen akhirnya resmi menjadi pasangan suami istri. Dengan maskawin berupa logam mulia seberat 10 gram beserta mushaf Al-Quran, Rifky mempersunti Biby sebagai istrinya. (Adrian Putra/Bintang.com)