Fimela.com, Jakarta Keinginan Arie Untung agar Fenita Arie mengenakan hijab akhirnya terwujud. Arie mengunggah beberapa foto saat istrinya mengenakan hijab. Unggahan Arie rupanya banyak menuai pujian warganet.
"Salut sama mas @ariekuntung , pasti berat ya mas memberikan pemahaman dan bersepakat memahami tujuan hidup bersama.. semoga tetap istiqomah, semoga senantiasa dalam lindungan dan hidayahNya, dan semoga tetap menjadi keluarga samara sampai ke syurga.. amin," ujar akun @myjevi.
Sebelum resmi mengenakan hijab, Fenita juga memilih mengundurkan diri sebagai presenter sebuah infotainment yang telah dijalaninya selama delapan tahun.
"Akhirnya hari ini..merupakan hari terakhir aq siaran di program kesayangan..beraat??pastii..sediih??bangeeet.. tapi,kita semua tau..setiap perjumpaan pasti juga akan ada perpisahan.. semoga keputusan ini bisa membawa ke sesuatu yang lebih baik lagii..," jelas Fenita Arie dalam postingannya pada 30 Desember 2017 lalu.
Pakai Hijab saat Hari Ibu
Sebelumnya, Arie Untung sempat beberapa kali mengunggah foto Fenita Arie mengenakan hijab. Pada Hari Ibu, 22 Desember 2017 lalu, misalnya, Arie mengunggah foto istrinya berhijab.
"Beruntungnya anak-anakku memiliki ibu seperti kamu, bukan karena hari ibu tapi karena aku liat postingan ini dan banyak cerita di balik semua hal yang udah dilalui dan hanya diketahui sama kita berdua, kita sama-sama masih dalam "proses" belajar, i am soow proud of u, yang sabar ya sayang. I'll guard you with my life, I love you selamat hari istri," jelas Arie Untung dalam akun Instagram pribadinya, 22 Desember 2017 lalu.
Pujian Warganet
Dalam foto itu, Fenita tampak mengenakan hijab warna gelap. Ia tampak sedang memeluk putrinya. Postingan tersebut mendapat banyak pujian warganet. Selain itu, Arie juga sempat mengunggah foto istrinya berhijab pada 6 Juli 2017 lalu.
"Masya Allah @fenitarie @ariekuntung semoga dimudahkan terus diberikan hidayah❤❤❤," kata akun @noviyanti_indra_lestar. "Seneeeeeng banget liat mb fenita berhijab..tetap istiqomah ya mb..mudah2an barokah dan manfaat..dan sukses buat mas Arie K Untung sudah bisa menyelamatkan istrinya😭😭😭," ujar akun @adzaniegicella pada Fenita Arie.