Melahirkan Normal, Sandra Dewi Lakukan Inisiasi Menyusui Dini

Anto Karibo diperbarui 03 Jan 2018, 16:38 WIB

Fimela.com, Jakarta Raphael Moeis menjadi nama yang dipilih Sandra Dewi dan Harvey Moeis untuk anak pertama hasil pernikahan mereka. Bayi laki-laki tersebut dilahirkan secara normal pada Minggu, 31 Desember 2017 sekitar pukul 09.28 WIB.

Menurut adik sekaligus manajer Sandra Dewi, Tika, bayi Sandra Dewi masih lengket dengan ibunya. Kemungkinan besar, sebagaimana mestinya bayi yang baru saja dilahirkan, Raphael pun melakoni proses Inisiasi Menyusui Dini (IMD).

 

What's On Fimela
Di salah satu akun gossip di Instagram pun terdapat wajah mungil bayi laki-laki yang tertulis namanya adalah Raphael Moeis, anak Sandra Dewi dan Harvey Moeis. (Instagram/lambenyinyir)

Pada proses ini, bayi langsung dikenalkan kepada ibundanya untuk langsung mengkonsumsi ASI untuk pertama kali. Menjadi penting karena pada proses ini bayi akan mendapatkan kolostrum yang sangat penting untuk kelangsungan hidupnya.

Karena kolostrum sangat kaya akan zat pembentuk kekebalan tubuh bayi dari infeksi. "Sampai sekarang tidak mau lepas dari ibunya," tutur Tika kepada Bintang.com, Senin (1/1/2018).

Tika menambahkan, banyak orang yang ketika persalinan dilakukan menemani Sandra Dewi. Selain sang suami, Harvey Moeis, juga ada beberapa orang dekat lainnya seperti ibu dari Sandra Dewi, adik, dan juga asistennya.

 

"Sandra Dewi melahirkan secara normal ditemani suami, ibu, adik, dan asistennya," imbuh wanita yang memiliki nama Kartika Dewi tersebut.

Namun, Tika tak lagi menjawab saat ditanya dimana sang kakak melahirkan. Pertanyaan yang diajukan tersebut hanya dibaca tanpa dibalas. Sepertinya, Sandra Dewi dan keluarga belum ingin memberikan konfirmasi lebih lanjut mengenai kabar kebahagiaan itu.