Fimela.com, Jakarta Masih ingatkah kamu akan tragedi tsunami Aceh yang terjadi pada 26 Desember 2004 silam? Bencana dahsyat itu telah merenggut sekitar 230 ribu jiwa yang mana korbannya tak hanya berasal dari Indonesia, melainkan juga dari Thailand, Sri Lanka, India, Maladewa, Thailand, Myanmar, Malaysia, Somalia, Tanzania, Seychelles, Bangladesh, dan Kenya.
Di penghujung tahun 2017, isu gempa dahsyat yang berpotensi menyebabkan tsunami pun kembali muncul. Seorang pria asal India yang mengaku memiliki indra keenam bernama Babu Kalayil mengatakan bahwa sebelum tanggal 31 Desember 2017 akan terjadi gempa bumi dahsyat diseluruh pesisir benua Asia.
What's On Fimela
powered by
"Di Samudra Hindia, gempa bumi akan terjadi sebelum 31 Desember 2017. Lindu dahsyat ini bisa mengguncang seluruh pesisir wilayah benua Asia," tulisnya dalam sebuah surat dilansir dari laman Snopes.
Lebih lanjut ia pun menyebutkan gempa tersebut juga akan menimbulkan tsunami yang terjadi beberapa negara di benua Asia seperti India, China, Jepang, Pakistan, Nepal, Bangladesh, Thailand, Indonesia, Afganistan, Srilanka dan berlanjut ke negara-negara teluk.
Terkait hal tersebut, para ilmuan pun masih meragukan prediksi Babu yang ia akui didapat dari indra keenamnya. Selain itu pernyataan tersebut juga tidak didukung oleh bukti ilmiah.
Ikut menanggapi isu gempa dan tsunami, Deputi Bidang Geofisika BMKG, Muhamad Saldy mengatakan agar masyarakat tak mudah terpancing dengan isu tersebut karena cakupan dampak yang luas seperti di sebutkan di atas sulit diterima dalam ilmu kegempaan.