Lama Menghilang, Ulfa Dwiyanti Muncul Jadi MC Acara Pernikahan

Komarudin diperbarui 15 Des 2017, 18:20 WIB

Fimela.com, Jakarta Lama menghilang dalam dunia hiburan di Tanah Air, nama komedian Ulfa Dwiyanti kembali jadi sorotan. Perempuan kelahiran Bandung, 4 Mei 1972 itu terlihat tampil sebagai pembawa acara dalam sebuah pernikahan. Akun @luqmanoktaviana_mc mengunggah sebuah video berdurasi singkat dan foto saat tampil bersama dengan komedian tersebut.

Mengenakan busana pink dipadu kerudung warna senada, penampilan Ulfa tetap memesona. Tawa dan senyumnya Ulfa mampu menghibur para tamu undangan. Begitu pun dengan guyonannya.

[bacajuga:Baca Juga](3147079 2952011 3075356

"Ulfa kemana saja, lama gak nongol ... kangen juga," tanya akaun @ambu_aiyuliasih.

Dalam foto dan video itu, wajah Ulfa Dwiyanti tetap awet muda. Rambutnya yang tak lagi hitam ditutup dengan kerudung pink. Penampilan Ulfa seperti pengobat rindu bagi publik.

2 dari 2 halaman

Ulfa Dwiyanti, Artis Multitalenta

Ulfa Dwiyanti terbilang artis multitalenta. Selain dikenal sebagai komedian, pembawa acara, ia juga pernah menjadi penyiar radio. Sahabat komedian Eko Patrio dan almarhum Taufik Savalas ini sempat juga membintangi sejumlah sinetron dan bintang iklan.

Berbekal kemampuannya, Ulfa Dwiyanti sempat memperoleh sejumlah penghargaan. Ia pernah menerima Piala Vidia pada 1996 sebagai Pemeran Pembantu Wanita Komedi Terbaik, Panasonic Award pada 1997 kategori pembawa acara terfavorit. Selain itu, ia juga pernah mendapat penghargaan SCTV Award pada 2001 kategori pembawa acara terfavorit.