Fimela.com, Jakarta Jennifer Dunn, Maia Estianty, dan Rina Nose selama ini memang masuk dalam jajaran selebriti yang selalu menjadi buah bibir. Namun selama beberapa jam terakhir, ketiga artis ini melesat menuju posisi teratas daftar pencarian pembaca Bintang.com.
Sosok yang paling banyak dicari adalah Jennifer Dunn dan kabar hubungannya dengan Faisal Harris. Sebagaimana diketahui, saat menjalin hubungan dengan Jedunn, Faisal masih berstatus sebagai suami sah dari Sarita Abdul Mukti.
What's On Fimela
powered by
Kehebohan sempat terjadi saat Shafa Harris, anak Faisal, melabrak Jedunn di depan umum. Dengan kasar, Shafa mendorong Jedunn hingga hampir terjungkal kemudian memaki-maki dengan penuh amarah. Sontak pemandangan ini menjadi tontonan banyak orang di sana.
Sarita sendiri juga sempat menggugat cerai suaminya, namun rencana itu diurungkan karena berbagai pertimbangan. Belakangan, muncul foto-foto yang menunjukkan Sarita dan Faisal menghabiskan waktu bersama anak-anak mereka.
Meski demikian, Sarita tidak mengatakan masalah mereka sudah selesai. Kalaupun mereka menghabiskan waktu bersama, itu karena akhir pekan sudah menjadi waktu family time bagi mereka semua. Hubungan dengan Faisal Harris dan Jennifer Dunn pun juga masi tetap sama seperti sebelumnya.
Maia Estianty
Pernyataan kontroversial sempat diucapkan oleh Maia Estianty terkait Agnez Mo. Di puncak kesuksesan Agnez, Maia justru tak mau ada penyanyi lain yang mengikuti gaya sang diva. "Ada yang mirip Agnes Monica, tapi coret (tidak lolos audisi). Padahal suaranya bagus," kata Maia Estianty.
Bukan karena ada masalah dengan Agnez Mo, hanya saja dia ingin orang yang ikut ajang pencarian bakat memiliki kekhasan masing-masing. "Bukan ada masalah dengan Agnes yah. Tapi kita cari yang baru. Kalau seperti Agnez, udah ada di Indonesia," kilah Maia Estianty.
Rina Nose
Selain Jennifer Dunn dan Maia Estianty, Rina Nose juga masuk dalam daftar trending topic pembaca Bintang.com. Pasalnya, dia membuat keputusan yang kontroversial dengan menanggalkan hijab. Namun dia tampaknya berusaha tegar menahan segala tudingan negatif yang dialamatkan padanya. Bahkan, dia sempat mengunggah postingan-postingan yang berisi curahan hatinya.