Fimela.com, Jakarta Ayu Ting Ting, siapa tak kenal perempuan satu ini? Jadi pelakon dunia hiburan, eksistensi single mother ini dihiasi banyak drama, di samping tentu saja prestasinya sebagai pedangdut kenamaan di tanah air.
Popularitas yang direngkuh membuat teropong publik tak pernah berada jauh dari Ayu, Tak hanya jeli melihat rengkuhan prestasi demi prestasi, namun juga momen-momen yang bisa dikatakan tak pantas dilakukan di depan publik.
Ya, dalam beberapa kesempatan, pelantun tembang Kamu Kamu Kamu ini kedapatan berbuat satu-dua hal yang dipikir sebagaian orang tak pantas dilakukan. Mungkin saja Ayu tak sadar, namun deretan kelakuannya ini sudah terlanjur diabadikan, baik dalam foto maupun video.
Mulai dari membetulkan pakaian dalam, hingga menyibak rok, semua kedapatan pernah dilakukan Ayu Ting Ting. Berikut sejumlah momen terciduk pedangdut yang sering kali dibandingkan dengan Via Vallen tersebut.
Ayu Ting Ting Kepergok Sibak Rok
Memandu salah satu acara bersama Ivan Gunawan, Ayu Ting Ting terlihat mengangkat rok yang dikenakan. Mengetahui hal itu, pemilik nama lengkap Ayu Rosmalina ini segera merapikan busananya. Kurang cepat, paha mulus Ayu sudah keburu terekspos di depan kamera.
Ayu Ting Ting Bersihkan Gigi Pakai Tangan
Lewat unggahan salah satu akun di Instagram, Ayu Ting Ting sempat terpergok tengah membersihkan kotoran di giginya menggunakan tangan. Melihat kebiasan yang dinilai kurang baik tersebut, netizen pun kemudian berbondong-bondong memberi komentar. Ada yang membela, menasihati, juga menghujat kelakukan ibu anak satu tersebut.
Ayu Ting Ting Mengintip ke Bagian Dalam Pakaiannya
Ada di salah satu program televisi bersama Ivan Gunawan dan Ruben Onsu. Ketika dua orang lainnya tengah asyik mengobrol, Ayu Ting Ting malah kedapatan mengintip ke bagian dalam bajunya. Kelakuan Ayu ini pun kepergok setelah kamera mengarah padanya.
Ayu Ting Ting Membetulkan Pakaian Dalam
Kembali memperlihatkan kelakukan yang dianggap tak pantas ketika tengah berada di salah satu program televisi. Kali ini, Ayu Ting Ting kedapatan membetulkan pakaian dalam ketika teman-teman artis lain tengah asyik berjoget.
Lagi, Ayu Ting Ting Intip Pakaian Dalamnya
Bukan sekali, Ayu Ting Ting memang kedapatan beberapa kali tepergok mengintip pakaian dalamnya. Dalam salah satu kesempatan lain, Ayu kembali tampak menundukkan kepala ke bagian dalam bajunya ketika artis dan pemandu acara tengah berbincang.