Foto Mesra Raisa-Hamish Daud Bikin Salah Fokus, Kenapa?

Asnida Riani diperbarui 11 Des 2017, 13:24 WIB

Fimela.com, Jakarta Meski sempat tertutup di awal kedekatan, namun ketika hendak melangkah ke jenjang hubungan yang lebih serius, pasangan Raisa dan Hamish Daud tak lagi segan memperlihatkan kemesraan keduanya. Hingga beberapa bulan setelah pernikahan pada awal September lalu, mereka masih saja betah memperlihatkan intimasi di depan publik.

Seperti baru-baru ini kala Hamish menemani sang istri menghadiri salah satu acara. Mengenakan busana formal, Hamish tampak memakai setelan jas berwarna hitam, sementara Raisa tampak menawan dibalut gaun panjang berwarna nude.

Tak absen memperlhatkan kemesraan, potret pasangan yang berbulan madu ke Italia, juga Maldivies ini malah bikin salah fokus warga dunia maya. Sebagaimana diketahui, lewat salah satu unggahan di akun Instagram-nya, Raisa menuliskan, "Me and le husband dressing up, going out and whatnot.".

 

Raisa-Hamish Daud. (Instagram/raisa6690)

Foto kedua dari tiga foto, di mana mereka tampak bercanda kala itu, ternyata riuh dibicarakan netizen di kolom komentar. Dinilai berada di tempat yang 'salah', tangan Hamish pun menarik perhatian penghuni jagat maya.

"Tangannya nakal @hamishdw," tulis pemilik akun @shilpa_anggrhaeni13. Komentar serupa di potret mesra Raisa dan Hamish Daud juga terlihat. "Salfok (salah fokus sama) tangan hamish," sambung akun @erystwt.

2 dari 3 halaman

Bukan Kali Pertama Raisa-Hamish Daud Bikin Salah Fokus

Sebelum ini, Raisa dan Hamish Daud sudah pernah bikin salah fokus. Bukan karena foto mesra, namun lewat menu makan Hamish dan dinilai Raisa tak biasa. Hal ini diungkap pelantun tembang Usai di Sini tersebut lewat Instagram Story.

Menu makan Hamish Daud yang bikin Raisa gagal paham. (Instagram/raisa6690)

Bermaksud memperlihatkan momen keduanya, dalam unggahan itu Raisa malah menuliskan, "Nasi + tempe + tahu + alpukat?". Ketika ditanya, Hamish menjawab bila buah itu sudah dicampur dengan minyak zaitun dan jeruk nipis. Meski Hamish tampak lahap memakan makanan tersebut, namun Raisa terlihat enggan mencicip.

3 dari 3 halaman

Raisa-Hamish Daud Kerap Tampil Mesra

Meski beberapa kali sempat membuat salah fokus, namun kemesraan Raisa dan Hamish Daud memang tak tertampik. Dengan lebih santai, keduanya sekarang tampak memperlihatkan kebahagiaan dan keharmonisan sebagai suami-istri.

Raisa dan Hamish Daud bulan madu di Italia. (Instagram/hamishdw)

Bahkan, Hamish pernah kedapatan membela sang istri ketika netizen menyebut Raisa tak lagi cantik seperti sebelum menikah. "Love my wife. She's the prettiest most kind hearted person I know," tulis Hamish Daud di kolom komentar di salah satu unggahan di Instagram-nya.