3 Wanita Ini Bangga Bisa Jadi Pendamping Fedi Nuril

Rivan Yuristiawan diperbarui 08 Des 2017, 07:45 WIB

Fimela.com, Jakarta Meski sudah punya istri kenapa ada tiga wanita lagi yang jadi pendamping Fedi Nuril? Tenang dulu, ini bukan terjadi dalam kehidupan nyata tapi hanya bagian cerita dari film Ayat-Ayat Cinta 2.

Sekuel dari kisah Fahri (Fedi Nuril) di film Ayat-Ayat Cinta akan segera mengobati rindu para penggemarnya. Rencananya, pada 21 Desember 2017 mendatang, Ayat-Ayat Cinta 2 akan mulai tayang secara serentak di bioskop-bioskop Indonesia. Lantas, bagaimana kelanjutan kisah Fahri di film tersebut?

Menilik dari sinopsisnya, Ayat-Ayat Cinta 2 bercerita mengenai kehidupan Fahri pasca kehilangan istrinya, Aisha yang hilang saat menjadi sukarelawan di Palestina. Dibalik kesedihan kehilangan sang istri yang tak kunjung memberikan kabar terkait keberadaannya, Fahri pun dihadapkan dengan berbagai permasalahan menjadi muslim yang minoritas di Eropa.

Meski terkesan dikucilkan, Fahri terus mencoba menjalankan amanah dari Aisha untuk tetap ikhlas membantu orang disekelilingnya tanpa memandang perbedaan. Sampai pada akhirnya, Fahri bertemu dengan sosok Hulya, Keira, dan Sabina yang memaksa Fahri untuk mencoba melupakan Aisha dan memulai hidup baru.

Seperti yang sudah digadang-gadang oleh MD Pictures sebagai rumah produksi, film Ayat-Ayat Cinta 2 memang menghadirkan tiga wanita baru yang akan ada di kehidupan Fahri. Sosok Hulya (Tatjana Saphira), Keira (Chelsea Islan), dan Sabina (Dewi Sandra) merupakan wanita-wanita baru yang ditemui Fahri saat menjadi seorang profesor di Edinburgh.

Lantas, bagaimana perasaan ketiga aktor wanita tersebut dapat terlibat di sekuel film Ayat-Ayat Cinta? Tatjana Saphira, pemeran sosok Hulya yang tak lain merupakan keponakan dari Aisha, istri dari Fahri mengungkapkan rasa bangganya bisa terlibat dalam film yang diadaptasi dari novel karya Habiburrahman El Shirazy tersebut. 

 

2 dari 2 halaman

Fedi Nuril Diantara Tiga Wanita

Tatjana pun berharap, film Ayat-Ayat Cinta 2 bisa mengulangi kesuksesan film sebelumnya dan menjadi pengobat rindu para penggemar film Ayat-Ayat Cinta.

"Melihat proses persiapan dan selesai, Ini film serius. Anyway, suatu kebanggan buat saya jadi bagian di sini. Harapannya bisa dinikmati dengan baik dan mendapat tempat di hati penonton," ujar Tatjana Saphira.

Senada dengan apa yang dituturkan Tatjana Saphira, Chelsea Islan pun mengaku merasa terhormat bisa ikut dilibatkan di film Ayat-Ayat Cinta 2.  Pemeran Keira, gadis Yahudi yang menyimpan kebencian pada Fahri tersebut berharap film yang disutradarai oleh Guntur Soehardjanto itu bisa menginspirasi banyak orang.

"Kesempatan dan kehormatan bisa meneruskan film yang fenomenal. Semoga bisa menginspirasi ke orang-orang, semoga bisa menciptakan cinta kasih untuk semua penonton, semoga film ini bisa fenomenal dan box office," tutur Chelsea Islan. Sementara itu, Dewi Sandra yang berperan sebagai Sabina mengatakan film Ayat-Ayat Cinta 2 memberikan pesan tersirat tentang makna cinta yang bukan hanya pada pasangan.

Dewi pun berharap, perjuangan panjang para pemain yang menjalani proses syuting di beberapa negara Eropa bisa terbayar lunas dengan memberikan pesan positif bagi para penikmatnya.

"Insya Allah yang kami harapkan (penonton) bisa merasakan hasil perjuangan dan tangisan di Ayat-Ayat Cinta 2. Semoga bisa sampai ke hati dan berbahagia, seperti roller coster yang merasakan cinta itu seperti apa," harap Dewi Sandra tentang film yang juga dibintangi Fedi Nuril tersebut.