6 Lineup Paling Dinantikan di DWP 2017

Nizar Zulmi diperbarui 06 Des 2017, 13:08 WIB

Fimela.com, Jakarta Keseruan DWP 2017 akan tersaji di pertengahan Desember ini. Hadir sebagai festival EDM terbesar di Indonesia, penyelenggara sudah mengkonfirmasi nama-nama performer.

Seperti tahun sebelumnya, DWP 2017 bakal ramai dengan DJ dan musisi internasional. Di samping itu juga ada local heroes yang unjuk gigi di ajang tahunan tersebut.

Lineup tahun ini pun tak kalah mentereng jika dibandingkan dengan gelaran sebelumnya. Ada sejumlah nama keren yang pastinya bakal menyemarakkan pesta EDM di JIExpo Kemayoran Jakarta 15-16 Desember mendatang. Simak 6 yang paling dinanti berikut ini.

2 dari 4 halaman

1. Steve Aoki

Steve Aoki stage diving

DJ kenamaan Steve Aoki diumumkan jadi salah satu headliner DWP 2017. Seperti yang kita tahu Steve makin melambung namanya setelah berkolaborasi dengan BTS di lagu MIC Drop Remix.

2. Desiigner

Berikutnya ada juga Desiigner, musisi, rapper sekaligus songwriter yang hits di kalangan millennials. Ia juga terlibat dalam project BTS di Amerika Serikat, dan telah mencetak megahits di kancah internasional.

3 dari 4 halaman

3. Rich Chigga

Rich Chigga (iamOTHER)

Hadir untuk pertama kalinya di DWP 2017, Rich Chigga merebut perhatian para penikmat musik. Wara-wiri di Amerika, Brian bakal disambut hangat fansnya di Indonesia.

4. Tiesto

Salah satu DJ senior, Tiesto juga akan memberikan energinya di DWP 2017. DJ asal Belanda ini sudah beberapa kali mendapat gelar sebagai DJ terbaik dunia, yang akan hadir di Jakarta pertengahan Desember nanti.

4 dari 4 halaman

5. Marshmello

DJ Marshmello (Christopher Polk / Getty Images untuk Coachella / AFP)

Masih setida dengan topengnya yang khas, Marshmello sudah siap menyuguhkan musik terbaiknya. Reputasinya terus menanjak, dengan berbagai kolaborasi yang ia buat. Salah satunya dengan Selena Gomez di lagu Wolves.

6. Hardwell

Tak ketinggalan salah satu headliner yang ditunggu adalah Hardwell. Ia juga berpartisipasi di ajang yang sama pada 2016 lalu. Lantas seperti apa aksi Hardwell di gelaran kali ini?