Fimela.com, Jakarta Tahun 2017 ini Super Junior telah memasuki usia 13 tahun perjalanan kariernya di industri K-Pop. Sepanjang kariernya Leeteuk dkk mencatatkan sederet prestasi sebagai rekam jejak mereka.
Perjalanan grup pelantun Black Suit ini pun tak selalu mulus. Memiliki total 13 anggota, SuJu tak lepas dari drama dan kontroversi. Fakta bahwa mereka masih bertahan hingga kini menjadi pencapaian tersendiri.
Karena itu comeback Super Junior November kemarin menjadi sesuatu yang berkesan bagi fans. Sebagai agenda promosi, mereka hadir dalam program Weekly Idol episode 328.
Beberapa hal tentang Super Junior terungkap dalam talkshow tersebut. Salah satunya termasuk member SuJu paling cengeng.
What's On Fimela
powered by
Dua member SuJu paling cengeng
Super Junior comeback meluncurkan lagu Black Suit hanya dengan 6 member. Siwon seharusnya ikut serta, tapi batal lantaran kontrak drama yang harus ia jalani.
Hadir dengan setengah dari membernya, SuJu tetap bersemangat. Di tengah antusiasme comeback, mereka juga merasa terharu masih bisa bersama-sama selama ini.
Dua member mereka, Donghae dan Yesung ternyata paling sensitif. Di sesi tersebut beberapa kali Donghae terlihat sembab dan menitikkan air mata. "Ya, Donghae memang paling sering menangis, aku paling sering melihatnya sedih," ungkap Heechul.
Sementara itu Yesung juga disebut tak kalah perasa dari Donghae. "Dulu Yesung juga sering menangis, tapi kini dia lebih sering marah," kata member SuJu lainnya.
Super Junior yang sudah tidak junior
Mungkin fans masih banyak yang tak percaya bahwa para member Super Junior telah memasuki usia 30an. Waktu terasa cepat berlalu sejak mereka debut dengan Twins 2005 silam.
Usia tak bisa bohong. Para member Super Junior merasa lelah berdiri selama beberapa waktu. "Apa kalian tak punya kursi? Aku sangat lelah," kata Shindong SuJu.
Begitu pula saat bermain Random Play Dance, Leeteuk, Heechul, Eunhyuk, Shindong, Yesung dan Donghae beberapa kali lupa koreografi mereka. Napas yang tersengal juga menunjukkan mereka sudah tak lagi muda.
Bagaimanapun, acara tersebut sukses membuat fans bernostalgia dengan kiprah Super Junior sebagai salah satu boyband generasi kedua tersukses. Mana scene favoritmu?