Soal kisah asmara, pemeran Jenderal Soedirman dalam film Jenderal Soedirman itu enggan terbuka. Ia tak mau kisah asmaranya dipublikasikan hingga menjadi banyak perbincangan. (Adipati Dolken/Bintang.com)
Begitu juga kabar kedekatannya dengan lawan mainnya dalam film Posesif, Putri Mirano. Meski mengaku telah beberapa kali jalan bareng dengan Putri, ia enggan mengungkapkan hubungannya. (Adipati Dolken/Bintang.com)
"Kami suka jalan. Kemarin habis main trampolin, terus kami makan di sate mana gitu. Putri naik mobil gue, ya berdua. Habis itu kami makan sate ya bareng-bareng lagi," terang Adipati Dolken. (Adipati Dolken/Bintang.com)
Saat di temui di Grand Indonesia Jakarta Pusat belum lama ini, bintang sinetron Kepompong itu mengaku telah mengenal orang tua Putri. (Adipati Dolken/Bintang.com)
"Enggak dikenalin malah, Putrinya enggak ada. Gue salaman sendiri, 'halo tante,' gitu. Kan harus sopan. Dia senyum ya gue sapa," kata Adipati Dolken di Grand Indonesia, Jakarta Pusat beberapa waktu lalu dilansir dari Liputan6. (Adipati Dolken/Bintang.com)
Meski tanpa ada Putri, ia mengaku perkenalan itu terjadi secara kebetulan. Saat ibunda Putri Mirano hadir dalam gala premiere salah satu filmnya. (Adipati Dolken/Bintang.com)
"Sama papanya belum pernah ketemu. Sama mamanya pernah, kan mamanya juga datang ke premiere. Kami ketemu, terus ngobrol-ngobrol," Adipati Dolken menjelaskan. (Adipati Dolken/Bintang.com)