Tidak ada konflik internal saat Donnie memutuskan mundur dari band yang membesarkan namanya. Meski demikian, ia akan tetap di industri musik. Dan bisa mengeksplor lebih banyak lagi sebagai penyanyi solo. (Adrian Utama/Bintang.com)
Donnie menggelar konferensi pers di kawasan Gatot Subroto, Jakarta Selatan, Jumat (24/11/2017). Sekitar setahun sebelum hengkang, ia telah membicarakan bersama dengan rekannya di Ada Band. (Adrian Utama/Bintang.com)
"Di sini saya Donnie Sibarani ingin menyampaikan bahwa saya sudah tidak bergabung bersama dengan Ada Band. Perihal ini, saya sudah membicarakan setahun yang lalu bersama dengan teman-teman di Ada band," ucap Donnie. (Adrian Utama/Bintang.com)
"Yang jelas baik saya pribadi maupun teman-teman di Ada Band, kami betul-betul membicarakannya dengan baik-baik dari hati ke hati. Kami tidak konflik, kami tidak ada masalah," tegasnya. (Adrian Utama/Bintang.com)
Lantas apa yang menjadi alasan Donnie terkait hengkangnya. Seperti diketahui, Donnie bergabung sejak tahun 2003. Ia mengaku hanya ingin adanya penyegaran dalam bermusik dengan bersolo karier. (Adrian Utama/Bintang.com)
"Saya lebih ingin mengeskplor lagi kegiatan saya di dunia musik, karena saya sendiri masih ingin berkarya di dunia musik karena passion saya juga di musik. Saya masih ingin bernyanyi juga, tapi dengan format berbeda," tandasnya. (Adrian Utama/Bintang.com)
Ada Band dibentuk sejak tahun 1996. Donnie Sibarani bergabung menjadi vokalis sejak tahun 2003 menggantikan posisi Baim. Kini, ia memutuskan mundur untuk bersolo karier. (Adrian Utama/Bintang.com)