Banyak Talenta Baru, Caisar tak Takut Tersisih

Anto Karibo diperbarui 23 Nov 2017, 04:00 WIB

Fimela.com, Jakarta Sebuah keniscayaan ketika regenerasi terjadi dalam semua bidang. Seperti halnya di dunia entertainment yang berjalan sangat dinamis. Dimana setiap harinya selalu bermunculan bakat-bakat baru. Namun, dengan adanya trend seperti itu, pejoget Caisar mengaku tidak takut tersisih.

Apalagi ketika acara yang digawanginya sekarang ini tengah menggelar audisi Pesbukers Mencari Bakat yang berlangsung di 4 kota yaitu Bandung, Surabaya, Medan, dan Tangerang.

Baginya, rejeki adalah hak dari Yang Maha Kuasa untuk diberikan kepada hamba-hamba-Nya. Yang pasti dalam menjalani semua aktivitasnya, pria yang tengah dalam proses perceraian ini melakukannya dengan senang hati.

"Paling saya tersisih. Hahaha. Saya yakin rezeki dari Allah. Saya pun senang bareng-bareng teman-teman yang baru," kata Caisar di preskon Pesbukers Mencari Bakat, kawasan Epicentrum, Kuningan, Jakarta Selatan, Selasa (21/11/2017).

Caisar sendiri malah berharap bahwa nantinya ada bakat pejoget yang bisa memberikan hiburan kepada masyarakat seperti dirinya. Ia dengan santai tak merasa tersaingi dengan kehadiran orang-orang baru di industri hiburan.

"Ya pengennya sih ada juga yang nemenin (joget). Bareng-bareng," tutur Caisar.

 

What's On Fimela
2 dari 2 halaman

Ingin Ditemani Joget dengan Waria

Disinggung mengenai jenis kelamin pejoget yang diharapkan bisa menemani dirinya dari ajang pencarian bakat tersebut, Caisar berseloroh tak serius. "Waria boleh. Hahaha. Insya Allah lancar, ramai," ujar Caisar.

Caisar sendiri tak terlibat sebagai juri. Namun pada 4 kota yang menjadi tempat penyelenggaraan, Caisar akan menghibur. "Persiapan insya Allah menjaga kondisi, kita setiap minggu akan pergi ke luar kota," tukas Caisar.