Fimela.com, Jakarta Selena Gomez dan Justin Bieber dikabarkan sudah resmi balikan. Sementara itu hubungan Bella Hadid dan The Weeknd mulai membaik usai The Weeknd tersebut terlihat keluar dari apartemen Bella.
Bella dan Abel telah mengakhiri hubungan mereka pada tahun 2016 lalu usai satu setengah tahun merajut cinta. Usai mereka berpisah, Bella merasa sangat sedih.
What's On Fimela
powered by
Dilansir dari TeenVogue, Bella dan Abel kembali berkomunikasi usah Abel putus dengan Selena Gomez. Kendati demikian, mereka tidak atau belum kembali menjalin asmara.
Seorang sumber mengatakan bahwa Abel saat ini sering mengajak Bella untuk bertemu dan berbincang. Kendati demikian Bella masih melihat bagaimana hubungan mereka akan berlanjut.
Sumber lain pun mengatakan bahwa The Weeknd sudah meminta maaf karena telah menyakiti Bella dan masih menunjukkan bahwa ia masih memiliki cinta untuk mantannya itu.
"Ia (The Weeknd) masih menunjukkan rasa cintanya pada Bella dan mereka akan selalu miliki hubungan," ujar seorang sumber tersebut seperti yang dilansir dari TeenVouge.
Meski demikian, sumber tersebut mengatakan bahwa Bella Hadid masih sangat berhati-hati dalam mengambil keputusan. Ia mungkin saja menerima The Weeknd kembali atau bahkan menolaknya. Segala kemungkinan bisa terjadi meski Bella masih mencintai The Weeknd.