Mata Panda Bikin Nggak Pede, Yuk Hilangkan dengan 5 Cara Ini

Ega Maharni diperbarui 09 Nov 2017, 20:15 WIB

Fimela.com, Jakarta Ketika kamu mengalami satu masalah pada wajah, semua penampilan akan berubah drastis menjadi tidak menyenangkan. Bukan hanya jerawat, komedo atau bintik hitam saja yang menjadi masalah, munculnya mata panda pun akan menjadi masalah besar yang akan kamu hadapi.

Masalah besar yang akan menimpa kamu ketika memiliki mata panda yaitu kamu jadi kurang pede dengan wajah kamu, apalagi ketika sedang tidak memakai makeup. Lingkat hitam di bawah mata pastinya akan terlihat jelas. 

Munculnya mata panda biasanya diawali dengan kurang istirahat dan kamu terbiasan tidur terlalu larut. Mata akan merasa lelah berlebih hingga enyebabkan munculnya mata panda. Mata panda ditandai oleh adanya kantung mata yang berlebihan dan di sekitar bawah mata akan muncul warna hitam yang amat jelas.

Nah, kalau sudah gitu pasti kamu akan merasa tidak pede tentunya. Apalagi ketika menampilkan bare face, akan kentara banget mata panda yang mengganggu tersebut. Untuk mensiasatinya supaya mata panda hilang, yuk coba hilangkan dengan lima cara ini.

2 dari 6 halaman

1. Hilangkan mata panda dengan kantung teh bekas

Menaruh kantung teh bekas di mata akan membuat rasa tenang pada mata, dan ternyata teh celup juga bisa digunakan untuk menghilangkan mata panda dan mengurangi pembekakan mata. Dengan melakukan pengompresan selama 15 menit dengan rutin sebelum tidur, kamu sudah merasakan perbedaannya.

3 dari 6 halaman

2. Hilangkan mata panda dengan sendok dingin

Mengurangi bengkak di mata dan lingkar hitam di mata bisa dilakukan dengan sendok dingin lho. Caranya dengan menempelkan sendok dingin ke bagian kantung mata selama 10-15 menit.

4 dari 6 halaman

3. Hilangkan mata panda dengan es batu

Kamu bisa mengopres mata dengan es batu agar kantung mata sedikit tersamarkan. Caranya dengan mengoleskan es batu di sekitar lingkar mata selama kurang lebih 10 menit sebelum tidur.

5 dari 6 halaman

4. Hilangkan mata panda dengan mentimun

Dalam mentimun terkandung asam askorbat, vitamin C, dan caffeic acids yang salah satu manfaatnya adalah dapat mengobat iritasi dan pembengkakan pada kulit, termasuk kulit bengkak akibat kantung mata.

6 dari 6 halaman

5. Hilangkan mata panda dengan bengkuang

Bukan hanya bisa menjadikan wajah menjadi putih bersih dan cerah, ternyata bengkuang yang mengandung Vitamin C dan B1 juga dapat mengurangi dan menghilangkan kantung mata. Dengan cara dijadikan masker di bagian kantung mata.