Fimela.com, Jakarta Setelah melewati berbagai prosesi adat, Kahiyang Ayu akhirnya resmi dipinang Bobby Nasution. Bertempat di Graha Saba Buana, Surakarta, Jawa Tengah, akad nikah keduanya berlangsung pada Rabu (8/11/2017) pagi.
Dijadwalkan pukul 9.00, acara ini dihadiri tamu undangan dari berbagai kalangan. Mulai dari Presiden ke-6 Indonesia, Susilo Bambang Yudhoyono dan istri, hingga teman-teman artis seperti Slamet Rahardjo dan Abdee Slank, semua seperti tak ingin melewatkan momen bahagia ini.
Sedari pagi, kesibukan sudah terlihat di sekitar lokasi akad yang nantinya juga akan digunakan untuk gelaran resepsi. Bahkan, sedari pagi, sudah banyak warga memadati kanan-kiri jalan dari rumah Presiden Joko Widodo atau Jokowi menuju Graha Saba Buana.
Berlangsung lancar tanpa satu-dua kendala berarti, terdapat beberapa fakta dari acara akad nikah Kahiyang-Bobby yang menarik untuk disimak. Dari nasihat pernikahan, hingga mas kawin, berikut beberapa di antaranya.
Dalam pelafalan ijab kabul, terungkaplah mas kawin yang diberikan Bobby Nasution untuk meminang Kahiyang Ayu. Disebutkan, alat salat dan emas seberat 80 gram adalah mas kawin yang diserahkan Bobby untuk meminang kakak Kaesang Pangarep tersebut.
Bobby Nasution Lancar Ucapkan Ijab Kabul
Tak berkali-kali, meminang Kahiyang Ayu, Bobby Nasution hanya butuh sekali mengucap ijab kabul. "Saya terima nikah dan kawinnnya Kahiyang Ayu binti Joko Widodo dengan mas kawin berupa alat salat dan emas seberat 80 gram, dibayar tunai," ucapnya tanpa keliru.
Nasihat Pernikahan untuk Kahiyang Ayu-Bobby Nasution
Said Aqil Sirodj kedapatan memberikan nasihat dalam gelaran akad nikah Kahiyang Ayu-Bobby Nasution. Dalam salah satu nasihatnya, Said mengatakan, pertemuan Kahiyang dan Bobby tak hanya semata tentang fisik, namun juga akhlak dan budaya.
Kahiyang Ayu-Bobby Nasution Pakai Busana Kebesaran Solo
Sarat akan adat Jawa, nuansa itu pun tampak benar dari busana yang dikenakan Kahiyang Ayu dan Bobby Nasution ketika akad nikah. Mengenakan busana kebesaran Solo, masing-masing mempelai mengenakan atasan warna hitam yang dipadukan dengan jarik batik Solo, lengkap dengan segala atributnya.
Jusuf Kalla Jadi Saksi Pernikahan Kahiyang Ayu-Bobby Nasution
Tak hanya hadir sebagai tamu undangan, Wakli Presiden Republik Indonesia, Jusuf Kalla, juga ternyata berlakon sebagai saksi akad nikah Kahiyang Ayu dan Bobby Nasution. Bersama ekonom Darmin Nasution, Jusuf Kalla menyaksikan momen sakral akad nikah putri Presiden Jokowi.